SMA Negeri 1 Tanjungbalai
SMA Negeri (SMAN) 1 Tanjungbalai, merupakan salah satu Sekolah Menengah Atas Negeri yang ada di Provinsi Sumatera Utara, Indonesia. Sama dengan SMA pada umumnya di Indonesia masa pendidikan sekolah di SMAN 1 Tanjungbalai ditempuh dalam waktu tiga tahun pelajaran, mulai dari Kelas X sampai Kelas XII.
SMA Negeri 1 Tanjungbalai | |
---|---|
Informasi | |
Didirikan | 22 Agustus 1958 |
Jurusan atau peminatan | Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) dan Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) |
Rentang kelas | X IPA, X IPS, XI IPA, XI IPS, XII IPA, XII IPS |
Kurikulum | Kurikulum 2013 |
Alamat | |
Lokasi | Jl. MT Haryono 10, Tanjungbalai, Sumatra Utara |
Moto |
Pada tahun 2013, sekolah ini menggunakan Kurikulum 2013 sebelumnya dengan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan.[butuh rujukan]
LINTASAN PERISTIWA SMANSA TANJUNGBALAI
Pada tahun 1919, AMS (Algemeene Middelbare School) pertama dibuka pemerintah Hindia Belanda berlokasi di Yogyakarta. Saat itu terdapat dua jenis sekolah menengah umum yaitu HBS (Hogere Burger School) dengan masa pendidikannya selama 5 tahun (sama seperti penggabungan SMP dan SMA sekarang) dan AMS (bagi lulusan MULO, setingkat SD). Selain itu ada juga sekolah menengah setingkat HBS seperti Gymnasium dan Lyceum.
Sistem pendidikan ini bertahan hingga tahun 1942 sampai masuknya masa pendudukan Jepang dimulai, di mana kemudian jenjang sekolah menengah atas disebut dengan Sekolah Menengah Tinggi (SMT).
Pada tahun 1945 masa Proklamasi Kemerdekaan R.I, SMT berubah menjadi Sekolah Menengah Oemoem Atas (SMOA) pada tanggal 13 Maret 1946 di Jakarta menempati Gedung PSKD di Jalan Diponegoro di Salemba.
Pada tahun 1950 masa Republik Indonesia Serikat dari SMOA kemudian berubah nama menjadi Sekolah Menengah Atas (SMA) yang dikategorikan menjadi tiga bagian yakni:
- SMA A (Bahasa)
- SMA B (Ilmu Pasti dan Ilmu Alam)
- SMA C (Ilmu Sosial)
Pada tahun 1960-an sistem tersebut diubah, semua SMA membuka beberapa jurusan sekaligus baik bagian A (Bahasa), B (Ilmu Pasti dan Ilmu Alam), maupun C (Ilmu Sosial).
Pada tahun 1980-an sistem penjurusan di SMA diubah lagi, menjadi A1 (Fisika), A2 (Biologi), A3 (Sosial).
Pada tahun ajaran 1994/1995 hingga 2003/2004 dari SMA berubah menjadi Sekolah Menengah Umum (SMU).
Pada tahun ajaran 2004/2005 dari SMU kembali berubah menjadi Sekolah Menengah Atas (SMA).
Dengan terbitnya Undang-Undang Nomor 22 Tahun 1999 tentang Otonomi Daerah sejak tahun 2001 seluruh SMA di Indonesia yang diselenggarakan oleh pemerintah maupun swasta dimana yang sebelumnya berada di bawah kewenangan Departemen Pendidikan Nasional (Depdiknas) melalui Kanwil-Kanwilnya di Provinsi kini menjadi tanggung jawab Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota. Kementerian Pendidikan R.I hanya berperan sebagai regulator dalam bidang standar nasional pendidikan. Secara struktural, SMA Negeri merupakan Unit Pelaksana Teknis Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota.
Desentralisasi mulai berjalan lebih baik dengan diberlakukannya Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah, dimana sejumlah kewenangan telah diserahkan oleh pemerintah pusat kepada pemerintah daerah untuk melakukan kreasi, inovasi, dan improvisasi dalam upaya pembangunan daerahnya, termasuk juga dalam bidang pendidikan. Desentralisasi pendidikan secara resmi dimulai dengan diberlakukannya Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional.
SMA Negeri 1 merupakan sekolah yang tertua di Kota Tanjungbalai dan berdiri sejak tahun 1958, tepatnya pada 22 Agustus 1958 awalnya berbentuk yayasan. Sejak tahun 1960 beralih menjadi Sekolah Negeri dengan nama SMA Negeri 110 untuk Wilayah Sumatra Utara.
SMA Negeri 1 Tanjungbalai berada di Jalan Letjen. M. T. Haryono Nomor 10, Kelurahan Karya, Kecamatan Tanjungbalai Selatan Kota Tanjungbalai (Selat Lancang) KODE POS: 21314 TELEPON: (0623) 92451
SMA Negeri 1 sekarang telah menjadi Sekolah Standar Nasional (SSN) pada tahun 2009
Fasilitas
Berbagai fasilitas dimiliki SMAN 1 Tanjungbalai untuk menunjang kegiatan belajar mengajar. Fasilitas tersebut antara lain:
Ekstrakulikuler
SMA Negeri 1 memiliki banyak kegiatan ekstrakurikuler, di antaranya,
- OSIS
- Pramuka
- Paskibra Sekolah
- Rohis
- Marching Band
- Bengkel Sastra
- dll