Copa Sudamericana 2023

Kompetisi sepak bola internasional

Copa CONMEBOL Sudamericana 2023 adalah edisi ke-22 dari CONMEBOL Sudamericana (juga disebut sebagai Copa Sudamericana), turnamen sepak bola antarklub tingkat kedua di Amerika Selatan yang diselenggarakan oleh CONMEBOL.

Copa Sudamericana 2023
Copa CONMEBOL Sudamericana 2023
Estadio Domingo Burgueño di Maldonado tempat penyelenggaraan laga final.
Informasi turnamen
Jadwal
penyelenggaraan
7 Maret – 28 Oktober 2023
Jumlah
tim peserta
44+12 (dari 10 asosiasi)
Statistik turnamen
Jumlah
pertandingan
156
Jumlah gol394 (2,53 per pertandingan)
Pencetak gol
terbanyak
Uruguay Gonzalo Mastriani (9 gol)
2022
2024
Seluruh statistik akurat per 4 Oktober 2023.

Partai final diselenggarakan di Maldonado, Uruguay pada 28 Oktober 2023, seperti yang diumumkan oleh presiden CONMEBOL Alejandro Domínguez.[1] Pada 15 April diumumkan bahwa final akan dimainkan di Estadio Centenario di Montevideo,[2] tetapi pada 15 September 2023, final dipastikan dipindahkan ke Estadio Domingo Burgueño di Maldonado.[3]

Pemenang Copa Sudamericana 2023 berhak bermain melawan pemenang Copa Libertadores 2023 di Recopa Sudamericana 2024. Mereka pun otomatis lolos ke fase grup Copa Libertadores 2024.

Independiente del Valle menjadi juara bertahan, tetapi tidak dapat mempertahankan gelarnya sejak lolos ke babak grup Copa Libertadores 2023 sebagai juara Copa Sudamericana dan kemudian melaju ke babak gugur.

Perubahan format

Pada 19 Desember 2022, CONMEBOL mengumumkan perubahan format Copa Sudamericana mulai edisi ini dengan tetap mempertahankan jumlah pertandingan yang harus dimainkan. Perubahan yang terjadi adalah sebagai berikut:[4]

  • Babak pertama turnamen, di mana tim dari semua asosiasi (kecuali Argentina dan Brasil) bermain melawan tim dari asosiasi yang sama, dimainkan dalam satu pertandingan, bukan dua leg kandang dan tandang.
  • Delapan runner-up grup tidak tersingkir, melainkan memainkan babak play-off sebelum babak 16 besar melawan delapan tim peringkat ketiga babak grup Copa Libertadores, yang pada edisi sebelumnya langsung melaju ke babak 16 besar. Pemenang pada babak ini melaju ke babak 16 besar bersama juara grup Copa Sudamericana.

Lihat pula

Referensi

  1. ^ "La Conmebol definió las sedes de las finales de las Copas Libertadores y Sudamericana" [CONMEBOL set the venues for the Copa Libertadores and Sudamericana finals] (dalam bahasa Spanyol). Infobae. 8 March 2023. Diakses tanggal 8 March 2023. 
  2. ^ "Conmebol confirmó la fecha y dónde se jugará la final de la Copa Libertadores" [CONMEBOL confirmed the date and where the Copa Libertadores final will be played] (dalam bahasa Spanyol). El Observador. 25 April 2023. Diakses tanggal 24 May 2023. 
  3. ^ "Sudamericana: la final se disputará en el Campus de Maldonado por pedido de Brasil" [Sudamericana: The final will be played at the Maldonado Campus at the request of Brazil] (dalam bahasa Spanyol). Montevideo Portal. 15 September 2023. Diakses tanggal 15 September 2023. 
  4. ^ Kesalahan pengutipan: Tag <ref> tidak sah; tidak ditemukan teks untuk ref bernama changes2023

Pranala luar