Lokomotif BB202

salah satu lokomotif diesel-elektrik di Indonesia
Revisi sejak 26 Agustus 2009 12.27 oleh Luwandiko Wismar (bicara | kontrib) (←Membuat halaman berisi 'Lokomotif BB 202 buatan General Motors adalah lokomotif diesel elektrik tipe ketiga dengan transmisi daya DC - DC yang mulai beroperasi sejak tahun 70-an. Lok...')
(beda) ← Revisi sebelumnya | Revisi terkini (beda) | Revisi selanjutnya → (beda)

Lokomotif BB 202 buatan General Motors adalah lokomotif diesel elektrik tipe ketiga dengan transmisi daya DC - DC yang mulai beroperasi sejak tahun 70-an. Lokomotif ini berebeda dengan lokomotif BB200 dan BB201 ataupu lokomotif diesel elektrik lain, lokomotif yang mempunyai satu kabin masinis ini tidak memiliki hidung (nose)

Lokomotif ini berdaya mesin sebesar 1100 HP dengan susunan gandar lokomotif ini adalah (A1A)(A1A). Susunan gandarnya serupa dengan lokomotif BB200 ataupun BB201.

Lokomotif ini terdapat di dipo lokomotif Kertapati untuk dinasan kereta penumpang dan kereta barang.

Profil Lokomotif BB202

  • Panjang body : 11582 mm
  • Lebar body : 2965 mm
  • Berat kosong : 62 ton
  • Daya mesin : 1100 HP
  • Jumlah motor traksi : 4 buah
  • Kecepatan maksimum : 100 km/jam

Lihat pula