Lokomotif D301

salah satu lokomotif diesel-hidraulik di Indonesia

Lokomotif D 301 adalah lokomotif diesel hidrolik buatan pabrik Fried Krupp, Jerman. Lokomotif ini mulai dinas sejak 1962. Lokomotif ini merupakan tipe kedua setelah D301.

Lokomotif ini berdaya mesin sebesar 340 HP. Lokomotif ini biasa digunakan untuk langsir kereta penumpang ataupun kereta barang. Lokomotif ini dapat berjalan dengan kecepatan maksimum yaitu 50 km/jam. Lokomotif ini bergandar D', artinya lokomotif ini memiliki empat gandar penggerak.

Lokomotif ini terdapat di beberapa dipo lokomotif, antara lain :

  • Dipo Lokomotif Bandung
  • Dipo Lokomotif Tanah Abang
  • Dipo Lokomotif Semarang Poncol
  • Dipo Lokomotif Yogyakarta
  • Dipo Lokomotif Cepu
  • Dipo Lokomotif Cilacap
  • Dipo Lokomotif Tegal
  • Dipo Lokomotif Solo
  • Dipo Lokomotif Madiun
  • Dipo Lokomotif Sidotopo
  • Dipo Lokomotif Surabaya Pasar Turi

Profil Lokomotif D301

  • Panjang body : 7370 mm
  • Lebar body : 2700 mm
  • Berat kosong : 26,6 ton
  • Daya mesin : 340 HP
  • Jumlah motor traksi : 1 buah
  • Kecepatan maksimum : 50 km/jam

Lihat pula