Prisma pasang surut
Artikel ini perlu dikembangkan dari artikel terkait di Wikipedia bahasa Belanda. (Desember 2023)
klik [tampil] untuk melihat petunjuk sebelum menerjemahkan.
|
Prisma pasang surut atau dikenal dengan istilah Tidal Prism merupakan jumlah air yang mengalir masuk dan keluar muara (teluk) seiring dengan adanya banjir dan pasang surut yang mana tidak terhitung jika adanya kontribusi dari aliran air tawar.[1] Perubahan terkait dengan naik turunnya permukaan air laut yang disebabkan oleh kondisi astronomi menjadi hal yang dapat diprediksi sehingga adanya perubahan setiap harinya menjadi hal yang biasa terjadi.[2]
Pasang surut dapat diartikan sebagai pergerakan permukaan air dengan bentuk arah vertikal yang disebabkan oleh interaksi-interaksi, gaya, maupun benda angkasa. Pasang surut menjadi parameter yang dominan dalam hidrodinamika muara dan berpengaruh terutama menimbulkan efek pembendungan sehingga kecepatan aliran di muara sungai menjadi rendah ketika air laut mengalami pasang.
Jenis Pasang Surut[3]
- Pasang surut setengah harian (semi diurnal) artinya dalam watu 24 jam terjadi dua kali pasang dan dua kali surut. Pasang surut dapat terjadi diakibatkan oleh gaya tarik bulan (semi diurnal lunar tide) dan gaya tarik matahari (semi diurnal tide).
- Pasang surut harian (diurnal) artinya dalam waktu 24 jam hanya ada satu pasang dan satu surut.
- Pasang surut campuran artinya dalam waktu 24 jam pasang surut terjadi secara acak atau tidak beraturan. Pasang surut jenis ini terbagi menjadi dua yaitu pasang surut campuran condong ke bentuk semi diurnal dan pasang surut campuran condong ke bentuk diurnal.
Pengukuran Prisma Pasang Surut
Prisma pasang surut dapat ditentukan menggunakan grafik hidrografi yang mana volume muara pada air rendah dan tinggi ditiung dari data sounding. Tidak hanya itu, prisma pasang surut juga dapat dihitung menggunakan teknik mengukur julah air yang mengalir ke muara.[1]
Prisma pasang surut dapat dihitung secara analitis apabila distribusi pada vertikal di mulut sungai diketahui dengan cara sebagai berikut:[3]
A= a1.Pm1
A= luas tampang aliran pada muka air rerata untuk kondisi pasang purnama dalam (m2)
P= prisma pasang surut (m2)
Referensi
- ^ a b Hume, Terry M. (2005). Schwartz, Maurice L., ed. Tidal Prism. Encyclopedia of Earth Science Series (dalam bahasa Inggris). Dordrecht: Springer Netherlands. hlm. 981–982. doi:10.1007/1-4020-3880-1_320. ISBN 978-1-4020-3880-8.
- ^ "Tidal prism | hydrology | Britannica". www.britannica.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2023-12-04.
- ^ a b Suprayogi, I., Fatnanta, F., & Bochari. (2011). Pengembangan model peramalan intrusi air laut di estuari menggunakan pendekatan softcomputing. Laporan Akhir Penelitian Fundamental: Universitas Riau.