SMPN 1 Kota Sungai Penuh
SMPN 1 Kota Sungai Penuh[1] adalah sekolah menengah pertama negeri yang terletak di Jalan Muradi Nomor 53, Desa Koto Tinggi, Kecamatan Sungai Penuh, Kota Sungai Penuh, Provinsi Jambi, Indonesia.[2][3] Bangunan sekolah ini merupakan salah satu bangunan bersejarah di Kota Sungai Penuh yang sudah berdiri sejak 1951.[4][5] Sekolah ini kini terakreditasi A dari Badan Akreditasi Nasional Sekolah/Madrasah (BANSM) dan menerapkan Kurikulum Merdeka.[6]
SMPN 1 Kota Sungai Penuh | |
---|---|
Informasi | |
Didirikan | 1951 |
Jenis | Negeri |
Akreditasi | A |
Nomor Pokok Sekolah Nasional | 10502293 |
Rentang kelas | VII, VIII, IX |
Kurikulum | Kurikulum 2013 |
Status | Diakui |
Alamat | |
Lokasi | Jalan Muradi Nomor 53, Desa Koto Tinggi, Kecamatan Sungai Penuh, Kota Sungai Penuh, Jambi, Indonesia |
Situs web | www.smpn1-padang.sch.id |
Moto |
Sejarah
SMPN 1 Kota Sungai Penuh merupakan salah satu sekolah tertua di Provinsi Jambi. Sekolah ini didirikan pada 23 Juli 1951 berdasarkan Surat Keputusan Pendirian Sekolah NO 2106/BII.[4] Sumber lain menyebutkan, bangunan sekolah ini sudah berdiri sejak Oktober 1947[7] dan pemakaian gedungnya untuk sekolah pada 8 Marer 1954.[8] Walau didirikan pada 1947 atau 1951, sekolah ini tetap menjadi sekolah tertua di Sungai Penuh setelah SMAN 1 Sungai Penuh yang tercatat didirikan pada 1 Oktober 1955.[9][10]
Rujukan
- ^ "Pusat Pendidikan Kota Sungai Penuh". sungaipenuhkota.go.id. Diakses tanggal 2024-01-27.
- ^ "SMP NEGERI 1 SUNGAI PENUH · Jl. Muradi No.53, Koto Tinggi, Kec. Sungai Penuh, Kota Sungai Penuh, Jambi 37152, Indonesia". SMP NEGERI 1 SUNGAI PENUH · Jl. Muradi No.53, Koto Tinggi, Kec. Sungai Penuh, Kota Sungai Penuh, Jambi 37152, Indonesia. Diakses tanggal 2024-01-17.
- ^ "Sekolah Kita". sekolah.data.kemdikbud.go.id (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2024-01-27.
- ^ a b "Data Pokok SMP NEGERI 01 SUNGAI PENUH - Pauddikdasmen". dapo.kemdikbud.go.id. Diakses tanggal 2024-01-27.
- ^ infosekolah.net. "Info Sekolah SMP NEGERI 01 SUNGAI PENUH (10502293), Kecamatan Sungai Bungkal, Kota%20Sungai%20Penuh, Provinsi Jambi". infosekolah.net. Diakses tanggal 2024-01-27.
- ^ "SMP NEGERI 1 SUNGAI PENUH - Aku Pintar". akupintar.id. Diakses tanggal 2024-01-27.
- ^ "Peringatan HUT SMP Negeri 1 Sungai Penuh Ke-76 Meriah" (dalam bahasa Inggris). 2022-10-15. Diakses tanggal 2024-01-27.
- ^ "Profil SMPN 1 S. Penuh 2015 | PDF". Scribd. Diakses tanggal 2024-01-27.
- ^ "Profil". SMA Negeri 1 Sungai Penuh (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2024-01-27.
- ^ "Data Pendidikan Kemendikbudristek". referensi.data.kemdikbud.go.id. Diakses tanggal 2024-01-27.