Théoneste Bagosora
Théoneste Bagosora (16 Agustus 1941 – 25 September 2021) adalah seorang perwira militer Rwanda yang dikenal sebagai dalang genosida Rwanda. Ia ditangkap di Kamerun, tempat dia melarikan diri setelah Front Patriotik Rwanda pimpinan Paul Kagame merebut kekuasaan. Pada 2008, Pengadilan Kriminal Internasional untuk Rwanda memutuskan bahwa ia bersalah atas kejahatan terhadap kemanusiaan dalam genosida Rwanda pada 1994, dan karena mengatur pembunuhan beberapa tokoh politik, termasuk Perdana Menteri Rwanda Agathe Uwilingiyimana.
Théoneste Bagosora | |
---|---|
Berkas:Théoneste Bagosora (undated).jpg | |
Lahir | Rwanda-Urundi | 16 Agustus 1941
Meninggal | 25 September 2021 Bamako, Mali[1] | (umur 80)
Kebangsaan | Rwanda |
Partai politik | MRND |
Orang tua | Pasteur Musabe |
Perincian | |
Korban | 500.000–800.000 |
Karier militer | |
Pengabdian | Rwanda |
Lama dinas | 1964–1994 |
Dalam persidangannya, Theoneste Bagosora mengklaim dia adalah korban propaganda oleh pemerintah Rwanda yang didominasi Tutsi. Jenderal Kanada Romeo Dallaire, kepala pasukan penjaga perdamaian PBB selama genosida Rwanda, menggambarkan Theoneste Bagosora sebagai dalang pembantaian, dan menuduh bahwa ia juga mengancam akan membunuhnya. Sebagai pelaku genosida Rwanda, Theoneste Bagosora awalnya dijatuhi hukuman penjara seumur hidup, tetapi tiga tahun kemudian beberapa dakwaan dibatalkan dan hukumannya dikurangi menjadi 35 tahun. Pada awal tahun 2021, permintaan untuk pembebasan lebih awalnya ditolak. Ia menjalani hukumannya di penjara Koulikoro, Mali, bersama dengan banyak orang lain yang dihukum karena berperan dalam genosida Rwanda.[2]
Referensi
- ^ Kesalahan pengutipan: Tag
<ref>
tidak sah; tidak ditemukan teks untuk ref bernamadeath
- ^ "Dalang Genosida Rwanda, Theoneste Bagosora, Meninggal di Penjara".