Wikipedia:ProyekWiki Veteriner
Ini adalah sebuah ProyekWiki, tempat bagi para Wikipediawan dan Wikipediawati untuk fokus pada sebuah kolaborasi. Selalu terbuka kesempatan untuk bergabung; bergabunglah! |
Selamat Datang di ProyekWiki Kedokteran hewan
Proyek ini bertujuan untuk membuat, mengembangkan, dan mengategorikan artikel bertopik kedokteran hewan, serta memelihara Portal Kedokteran hewan di Wikipedia bahasa Indonesia. Semua orang dipersilakan bergabung dalam proyek ini atau berkomentar di halaman diskusi.
Setiap artikel di wikipedia dikelompokkan berdasarkan kualitasnya, mulai dari rintisan hingga artikel pilihan. Dari total 709.975 artikel di wikipedia bahasa Indonesia, 165 artikel di antaranya telah dinilai dan ditempatkan dalam lingkup ProyekWiki ini.
Ruang lingkup
- Artikel tentang hewan dan zoologi.
- Artikel tentang kesehatan dan penyakit hewan, kesejahteraan hewan, serta kesehatan masyarakat veteriner.
- Artikel tentang orang-orang, organisasi, dan produk yang berhubungan dengan kedokteran hewan.
Apa yang bisa saya lakukan?
- Jika Anda belum familier dengan wikipedia, Anda bisa membaca halaman pengantar, tutorial, dan aturan wikipedia.
- Mulai berkontribusi dengan menyunting artikel dalam ruang lingkup ProyekWiki ini. Anda bisa melihat artikel dalam kategori kedokteran hewan maupun subkategorinya.
- Anda juga bisa membuat artikel baru, terlebih dahulu baca panduan membuat artikel ini.
Anggota proyek
Jika Anda berminat bergabung dalam proyek ini, tinggalkan tanda tangan Anda di sini: