Kecelakaan Chikangawa Dornier 228 2024

kecelakaan pesawat di Malawi

Pada 10 Juni 2024, Dornier 228 Angkatan Pertahanan Malawi yang membawa Wakil Presiden Malawi Saulos Chilima dan sembilan penumpang lainnya jatuh di Hutan Lindung Chikangawa di Distrik Mzimba, menewaskan semua penumpang.

Kecelakaan Chikangawa Dornier 228 2024
Dornier 228 Angkatan Udara Malawi, mirip dengan pesawat yang terlibat
Ringkasan kecelakaan
Tanggal10 Juni 2024 (2024-06-10)
RingkasanSedang dalam investigasi
LokasiHutan Lindung Chikangawa, Distrik Mzimba, Region Utara, Malawi
Occupant10
Penumpang7
Awak3
Tewas10
Selamat0
Jenis pesawatDornier 228
OperatorAngkatan Pertahanan Malawi
RegistrasiMAF-T03
AsalLilongwe, Malawi
TujuanMzuzu, Malawi

Latar belakang

Sebuah pesawat Dornier 228 yang dioperasikan oleh Angkatan Pertahanan Malawi, bersama Wakil Presiden Saulos Chilima, mantan Ibu Negara Patricia Shanil Muluzi dan delapan penumpang lainnya, termasuk tiga awak militer,[1] meninggalkan Bandar Udara Internasional Kamuzu di ibu kota Lilongwe pada pukul 9:17 pagi waktu setempat pada 10 Juni 2024, dan dijadwalkan tiba di Bandara Mzuzu di Wilayah Utara, sekitar 370 km (230 mil) jauhnya, pada pukul 10:02.[2] Para penumpang sedang dalam perjalanan untuk menghadiri pemakaman mantan menteri pemerintah Ralph Kasambara, dan akan kembali ke Lilongwe setelah pemakaman.[3][4]

Referensi

  1. ^ "Soldiers in Malawi search for missing military plane carrying vice president and former first lady". Associated Press (dalam bahasa Inggris). 2024-06-11. Diakses tanggal 2024-06-11. 
  2. ^ Mathers, Matt (2024-06-10). "Aircraft carrying Malawi vice president Saulos Chilima goes missing". The Independent (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2024-06-10. 
  3. ^ "Malawi Vice President feared dead in plane crash". Malawi 24 (dalam bahasa Inggris). 2024-06-10. Diakses tanggal 2024-06-10. 
  4. ^ "Aircraft carrying Malawi vice president missing, search under way". Al Jazeera (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2024-06-10.