Gereja Santo Albertus Agung, Harapan Indah

gereja di Bekasi

Gereja Santo Albertus Agung adalah sebuah gereja paroki Katolik yang berlokasi di Kelurahan Medansatria, Kota Bekasi, Jawa Barat, Indonesia. Gereja ini berada di bawah pengelolaan Keuskupan Agung Jakarta. Secara parokial, Gereja ini merupakan Paroki Harapan Indah. Gereja Santo Albertus Agung dinamai menurut Albertus Agung, yang dikenal sebagai salah seorang pujangga gereja dan pelindung para ilmuwan. Gereja ini berada dalam reksa pastoral para imam diosesan Keuskupan Agung Jakarta.

Gereja Santo Albertus Agung
Gereja Santo Albertus Agung, Paroki Harapan Indah
PetaKoordinat: 6°10′31.7532″S 106°58′27.3324″E / 6.175487000°S 106.974259000°E / -6.175487000; 106.974259000
LokasiJalan Boulevard Raya Kav. 23, Medansatria, Kota Bekasi 17131
NegaraIndonesia
DenominasiGereja Katolik Roma
Situs webwww.santoalbertus.org
Sejarah
DedikasiSanto Albertus Agung
Tanggal konsekrasi26 Juni 2011
Arsitektur
StatusParoki
Status fungsionalAktif
Administrasi
ParokiHarapan Indah
DekenatBekasi
Keuskupan AgungJakarta
ProvinsiJakarta
Klerus
Jumlah Imam2
Imam yang bertugasR.D. Yustinus Kesaryanto
Imam rekanR.D. Nemesius Pradipta

Lihat juga

Referensi