SMA Negeri 5 Surakarta
SMA Negeri (SMAN) 5 Surakarta atau dikenal dengan SMALISKA, merupakan salah satu Sekolah Menengah Atas Negeri yang ada di Provinsi Jawa Tengah, Indonesia.[1] Sama dengan SMA pada umumnya di Indonesia masa pendidikan sekolah di SMAN 5 Surakarta ditempuh dalam waktu tiga tahun pelajaran, mulai dari Kelas X sampai Kelas XII.
SMA Negeri 5 Surakarta | |
---|---|
Informasi | |
Didirikan | 01 Agustus 1955 |
Jumlah kelas | 30 |
Jurusan atau peminatan | MIPA dan IPS |
Rentang kelas | X MIPA-IPS,
XI MIPA-IPS, XII MIPA-IPS |
Kurikulum | Kurikulum 2013 |
Jumlah siswa | ±1000 |
Alamat | |
Lokasi | Jl. Letjend Sutoyo No.18, Nusukan, Kec. Banjarasari 57135, Surakarta, Jawa Tengah |
Moto | |
Moto | Unggul dalam mutu, berpijak pada budaya bangsa, beriman, bertakwa, dan mampu menghadapi tantangan global. |
Sejarah
suntingSejarah SMA Negeri 5 Surakarta dimulai pada 1 September 1955, SMA swasta di kota Surakarta oleh pemerintah dinegerikan dan sebagai direkturnya ditetapkan Drs. M. Prawironegoro. SMA Negeri ini diberi nama SMA Negeri III Bagian C.
Pada tahun 1955 melalui surat keputusan Y.M. Menteri PKK tertanggal 9 Agustus 1955 No. 4083/B/III, berhubung jumlah kelas terlalu besar, terhitung mulai 1 Agustus 1955, SMA Negeri III Bagian C dipecah menjadi 2 sekolah, yaitu SMA Negeri IV bagian C tetap dipimpin oleh Drs. M. Prawironegoro dan SMA Negeri V bagian C dipimpin oleh Kaboel Dwijoleksono. Pada waktu lahirnya, SMA Negeri V bagian C menumpang di SMP Negeri IV di Banjarsari, sedangkan SMA Negeri IV menumpang di SMP Kristen Banjarsari, yang menyelenggarakan kegiatan pada siang hari.
Selanjutnya pada 1958 SMA Negeri V bagian C bersama-sama dengan SMA Negeri IV bagian C pindah dari Banjarsari ke Jl. Colomadu No 47 atau sekarang Jl. Laksamana Adisucipto No. 1 Surakarta. Kemudian pada 1966 nama SMA Negeri V Bagian C diganti dengan nama SMA Negeri V Surakarta yang berkedudukan di Jl. Laksamana Adisucipto No. 1 Surakarta dengan kegiatan pada siang hari. Terakhir, pada 4 September 1974 SMA Negeri V Surakarta pindah dari Jl. Laksamana Adisucipto No. 1 ke Jl. Letjen Sutoyo No. 18, Nusukan, Kecamatan Banjarsari, Kota Surakarta, Jawa Tengah.[2]
Fasilitas
suntingBerbagai fasilitas dimiliki SMAN 5 Surakarta untuk menunjang kegiatan belajar mengajar. Fasilitas tersebut antara lain:
- Kelas
- Perpustakaan
- Laboratorium Biologi
- Laboratorium Fisika
- Laboratorium Kimia
- Laboratorium Komputer
- Laboratorium Bahasa
- Mushola
- Aula
- Ruang Praktek Batik
- Koperasi (KOSEMA)
- Pojok Baca
Mars sekolah
sunting
Ayo kawan kawan ku semua
Putra - putri SMA Lima
Bekerja belajar bersama
'ntuk menyumbangkan bakti kita
Mengabdi pada nusa bangsa
Belajar dengan tabah
Bekerja tidak mengenal lelah
Itulah semboyan kita
Ayolah ayolah bersuka ria
Sambilah bekerja menjunjung nama
Ayolah ayolah maju semua
SMA Lima lah harapan bangsa
Ekstrakurikuler
suntingSMA Negeri 5 memiliki banyak kegiatan ekstrakurikuler, di antaranya:
Ekstrakurikuler Wajib
Ekstrakurikuler Pilihan
- Palang Merah Remaja (PMR)
- Siswa Pencita Alam (SAPALA)
- Baca Tulis Al-quran (BTA)
- Fotografi (Liskagraph)
- Paskibra
- Karya Ilmiah Remaja (KIR)
- Teater Timboel[4]
- Basket[5]
- Dance[6]
- Keroncong
- Sinematografi
- Bulu Tangkis
- Tenis
- Futsal
- Bahasa Jepang (Kaizen)[7][8][9]
Organisasi Siswa
suntingOrganisasi yang diikuti oleh para siswa di SMAN 5 Surakarta :
- OSIS (Organisasi Siswa Intra Sekolah)
- MPK (Majelis Perwakilan Kelas)
- MKI (Majelis Kerohanian Islam)
- ROKRIS (Rohani Kristen)
- ROKAT (Rohani Katolik)
Daftar kepala sekolah
suntingKepala Sekolah yang pernah menjabat di SMA Negeri 5 Surakarta.[10]
- R. Kaboel Dwijolaksono (1955-1961)
- RES Bratawijaya (1961-1973)
- Drs. RM Soepeno (1973-1976)
- Drs. Soekidjo (1976-1978)
- Soegijanto (1978-1980)
- R. Soeyanto (1980-1984)
- Haryono (1984-1988)
- Drs. Manungku (1988-1991)
- Soegiman, BSc (1991-1992)
- Soekiman (1992-1993)
- Moedjiarno (1993-1998)
- Drs. Ermus Rwa Soemarsa (1998-2003)
- Dra. Hj. Endang Sri Kusumaningsih (2003-2005)
- Drs. Soedarmono (2005-2007)
- Drs. Unggul Sudarmo, M.Pd (2007-2011)
- Drs. Makmur Sugeng, M.Pd (2011-2012)
- H. Sajidan, S.Pd, M.Pd
- Drs. Yusmar Setyobudi, M.M., M.Pd[11]
Alumni
suntingDaftar anggota alumni SMA Negeri 5 Surakarta terkenal :
- Ir. Budi Harto, M.M., Direktur Utama PT. Adhi Karya (Persero) Tbk.[12]
- Jeihan Angga, sutradara film Indonesia.
- Irjen. Pol. Hendro Pandowo, Staf Ahli Sosial Budaya Kapolri
Referensi
sunting- ^ "SMAN 5 SURAKARTA Profile | DBL ID". www.dbl.id. Diakses tanggal 2020-12-24.
- ^ "Sejarah SIngkat SMA Negeri 5 Surakarta". www.sma5solo.sch.id. SMA Negeri 5 Surakarta. Diakses tanggal 07 Januari 2019.
- ^ "Tumbuhkan Jiwa Intelektual, 253 Pramuka Ikuti KOMPBI di Unisri". siedoo.com. Siedoo. Diakses tanggal 07 Januari 2019.
- ^ "Teater Unisri Akan Gelar Festival Drama SMA se-Solo Raya". solo.tribunnews.com. Tribunnews. Diakses tanggal 07 Januari 2019.
- ^ "Smarga Putri Susul Tim Putra". radarsolo.jawapos.com. Jawa Pos. Diakses tanggal 07 Januari 2019. [pranala nonaktif permanen]
- ^ "Mengenal Shakira Diva, Pelajar SMAN 5 Surakarta yang Lolos 50 Besar Finalis Bintang SMA Pocari Sweat". solo.tribunnews.com. Tribunnews. Diakses tanggal 07 Januari 2019.
- ^ "FOTO COSPLAY Siswa SMAN 5 Berdandan Ala Kartun". www.solopos.com. Solopos. Diakses tanggal 07 Mei 2020.
- ^ "SMAN 5 Gelar Festival Kebudayaan Jepang". issuu.com. Joglosemar. Diakses tanggal 07 Mei 2020.
- ^ "Kaizen no Matsuri SMAN 5 Surakarta Hadirkan Nuansa Budaya Jepang di Solo". issuu.com. Joglosemar. Diakses tanggal 07 Mei 2020.
- ^ "Daftar Kepala Sekolah SMA Negeri 5 Surakarta". www.sma5solo.sch.id. SMA Negeri 5 Surakarta. Diakses tanggal 07 Januari 2019.
- ^ "Kepala Sekolah SMA Negeri 5 Surakarta". www.sma5solo.sch.id. SMA Negeri 5 Surakarta. Diakses tanggal 07 Januari 2019.
- ^ "Menaklukkan Predikat 'Baru'". uns.ac.id. UNS. Diakses tanggal 08 Januari 2019.