Tugu Salak Condet

Revisi sejak 15 September 2024 11.23 oleh Edogang1 (bicara | kontrib) (baru)
(beda) ← Revisi sebelumnya | Revisi terkini (beda) | Revisi selanjutnya → (beda)

Tugu Salak Condet adalah monumen peringatan setinggi 132 meter (433 kaki) yang terletak tepat di depan gedung Pusat Grosir Cililitan (PGC) dan di persimpangan Jalan Raya Condet dengan Jalan Dewi Sartika. Tugu salak Condet ini dibangun dari inisiasi masyarakat Condet tersebut sebagai pengingat bahwa condet merupakan kawasan destinasi wisata budaya dan cagar buah-buahan khususnya Salak Condet yang harus dijaga dan dilestarikan bersama.[1]

Tugu Salak Condet
Peta
Informasi umum
Gaya arsitekturSeni populer
LokasiCondet, Jakarta Timur
Koordinat6°15′45″S 106°51′52″E / 6.262583°S 106.864530°E / -6.262583; 106.864530
Mulai dibangun2022

Salak Condet dan Elang Bondol merupakan maskot kota Jakarta yang sudah ditetapkan secara resmi melalui Keputusan Gubernur DKI Jakarta No 1796 tahun 1989. Namun meski gambar maupun patung Elang Bondol mencengkeram Salak Condet mudah ditemukan, kini keberadaan Salak Condet sudah sulit ditemukan dan bahkan dilupakan. Pada tahun 2021 lalu Pemprov DKI Jakarta menjadikan kawasan Condet di Kelurahan Balekambang, Kramat Jati, Jakarta Timur yang banyak ditanami Salak Condet sebagai destinasi wisata. [2]

Rujukan

  1. ^ "Tugu Salak Condet Dibangun untuk Mengingat Kawasan Sentra Buah Salak". republika.co.id. 2022. Diakses tanggal 24 Agustus 2024. 
  2. ^ "Maskot Kota Jakarta, Pemkot Jakarta Timur Bangun Tugu Salak Condet di Kramat Jati". tribunnews.com. 2022. Diakses tanggal 24 Agustus 2024. 

Lihat pula

Pranala luar