The Diamond Smugglers

Revisi sejak 20 November 2024 15.53 oleh Dewinta88 (bicara | kontrib) (Fitur saranan suntingan: 3 pranala ditambahkan.)
(beda) ← Revisi sebelumnya | Revisi terkini (beda) | Revisi selanjutnya → (beda)

The Diamond Smugglers adalah sebuah karya non-fiksi yang ditulis oleh Ian Fleming yang pertama kali diterbitkan pada tahun 1957 di Britania Raya dan pada tahun 1958 di Amerika Serikat. Buku ini didasarkan pada wawancara selama dua minggu yang dilakukan oleh Fleming dengan John Collard, seorang anggota International Diamond Security Organisation (IDSO), yang dipimpin oleh Sir Percy Sillitoe, mantan kepala MI5 yang bekerja untuk perusahaan berlian De Beers.

The Diamond Smugglers
PengarangIan Fleming
NegaraBritania Raya
BahasaInggris
SubjekDiamonds, penyelundupan, Sierra Leone, Afrika Selatan
PenerbitJonathan Cape
Tanggal terbit
November 1957
Jenis mediaCetak (hardback dan paperback)
Halaman160
OCLC488366423

IDSO dibentuk oleh Sillitoe untuk melawan penyelundupan berlian dari Afrika. Pada saat itu diperkirakan senilai £10 juta (£236.816.472 dalam kurs 2024[1]) berlian diselundupkan setiap tahunnya dari Afrika Selatan. Buku ini mengembangkan artikel-artikel yang ditulis oleh Fleming untuk The Sunday Times pada tahun 1957.

Fleming lebih dikenal sebagai penulis serangkaian buku tentang karyanya yang terkenal, yaitu agen rahasia James Bond. The Diamond Smugglers adalah salah satu dari dua buku non-fiksi yang ditulisnya. Meskipun secara umum mendapat tanggapan positif, beberapa pengulas mengomentari bahwa ceritanya tidak memberikan informasi baru.

Referensi

sunting
  1. ^ Indeks Harga Eceran di Britania Raya berbasis data dari Clark, Gregory (2017). "The Annual RPI and Average Earnings for Britain, 1209 to Present (New Series)". MeasuringWorth. Diakses tanggal 27 Januari 2019. 

Bibliografi

sunting

Pranala luar

sunting