Kementerian Kebudayaan (Thailand)

Revisi sejak 30 Desember 2024 04.58 oleh Rio Yodhatama (bicara | kontrib) (←Membuat halaman berisi '{{Infobox government agency|agency_name=Kementerian Kebudayaan|type=Kementerian|native_name_a={{lang-th|กระทรวงวัฒนธรรม}}|logo=|logo_width=|logo_caption=|seal=Seal of the Ministry of Culture of Thailand.svg|seal_width=100px|seal_caption=Lambang Baldachin|formed=12 Maret1952 {{nowrap|''(pertama didirikan)''}}</br>3 Oktober 2002 {{nowrap|''(didirikan ulang)''}}|preceding1=Menteri Kebudayaan {{nowrap|(1952–1958)}}|dissolved=|super...')
(beda) ← Revisi sebelumnya | Revisi terkini (beda) | Revisi selanjutnya → (beda)

Kementerian Kebudayaan (bahasa Thai: กระทรวงวัฒนธรรม, RTGS: Krasuang Watthanatham) adalah sebuah kementerian dalam Pemerintahan Thailand yang bertanggung jawab atas pengawasan budaya, bahasa, agama, dan kesenian di negara tersebut. Kementerian Kebudayaan saat ini dipimpin oleh Sudawan Wangsuphakijkosol dari Partai Pheu Thai yang menjabat sejak 3 September 2024.[1]

Kementerian Kebudayaan
bahasa Thai: กระทรวงวัฒนธรรม
Lambang Baldachin
Informasi Kementerian
Dibentuk12 Maret1952 (pertama didirikan)
3 Oktober 2002 (didirikan ulang)
Nomenklatur Kementerian sebelumnya
  • Menteri Kebudayaan (1952–1958)
Wilayah hukumPemerintah Thailand
Kantor pusatHuai Khwang, Bangkok
Anggaran tahunan8,209.4 juta baht (TA 2019)
Menteri
Kementerian eksekutif
  • Yupha Taweewattanakitborvon, Permanent Secretary
Situs webwww.m-culture.go.th/en

Sejarah

Sejarah Kementerian Kebudayaan berawal dari pendirian Divisi Kebudayaan pada tahun 1938 dalam Departemen Seni Rupa. Pada tahun 1952, divisi tersebut menjadi Kementerian Kebudayaan, dengan Departemen Seni Rupa sebagai instansi bawahan. Namun, statusnya kembali diturunkan menjadi Divisi Kebudayaan pada tahun 1958, tetapi kali ini di bawah Kementerian Pendidikan. Pada tanggal 3 Oktober 2002, Kementerian Kebudayaan kembali dibentuk.[2]

Pada 12 Desember 2016, Undang-Undang Nomor 3 tentang Promosi Haji mulai berlaku dan mengamanatkan Sekretaris Permanen Kementerian Kebudayaan untuk menjabat dalam Badan Promosi Haji Thailand.[3]

Referensi

  1. ^ "King endorses new cabinet". Bangkok Post (dalam bahasa Inggris). 2024-09-04. Diakses tanggal 2024-12-30. 
  2. ^ "History". Ministry of Culture. 2022-09-26. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2024-12-30. Diakses tanggal 2024-12-30. 
  3. ^ Undang-Undang Promosi Haji (Nomor 3 Tahun 2016) (dalam bahasa Thai)

Pranala luar