Sherlockiana
Sherlockiana dapat diartikan sebagai:
- Barang kenang-kenangan, seperti patung, lukisan, dan poster film yang berkaitan dengan tokoh detektif fiksi Sherlock Holmes beserta sahabatnya Dr. Watson dan tempat tinggalnya di Baker Street 221B.
- Karangan fiksi yang tidak dikarang oleh Sir Arthur Conan Doyle, tetapi masih ada kaitannya dengan tokoh-tokoh dan dunia Sherlock Holmes karangan Sir Arthur Conan Doyle.
- Rujukan fiksi, yaitu adanya kemiripan tokoh dalam suatu cerita dengan tokoh Sherlock Holmes walaupun cerita itu sama sekali tidak ada kaitannya dengan Sherlock Holmes.
Sherlockiana merujuk pada banyak karya, dari yang serius, seperti novel The Seven Percent Solution (Solusi Tujuh Persen) karya Nicholas Meyer, hingga karya yang berwujud banyolan, seperti The Tale of the Giant Rat of Sumatra (Kisah Tikus Besar Sumatera) yang diparodikan oleh Teater Firesign dan The Adventure of Sherlock Holmes' Smarter Brother (Petualangan Kakak Sherlock Holmes yang Lebih Pintar) karya Gene Wilder. Dalam beberapa drama kriminal, seperti CSI: Crime Scene Investigation, terkadang ada tokoh yang dijadikan "jiplakan" atau hanya sekedar diserupakan dengan Sherlock Holmes dalam misteri-misteri mereka.
Pranala luar
- Jurnal Baker Street, markas tidak resmi Sherlockiana
- Baker Street Dozen, Sherlock Holmes dalam buku, film, dan media lain
- Perpustakaan Umum Sherlock Holmes, berisi banyak hal mengenai Sherlock Holmes