Togarmah

Revisi sejak 21 Juli 2006 06.43 oleh 222.124.183.140 (bicara) (Togarmah)
(beda) ← Revisi sebelumnya | Revisi terkini (beda) | Revisi selanjutnya → (beda)

Togarmah

Togarmah adalah salah satu anak dari Gomer, cucu dari Japheth. Menurut kepercayaan setempat, Togarmah menurunkan bangsa Turki. Seperti yang diungkapkan oleh raja Joseph salah seorang raja dari bangsa Khazar: "Ketahuilah bahwa kami adalah keturunan dari Japhet, dari keturunan Togarmah. Aku memiliki sebuah buku silsilah yang menceritakan hal itu. Menurut silsilah itu moyang kita memiliki 10 orang anak yaitu Ujur (menurunkan bangsa Uygur), Tauris(menurunkan bangsa Tauris), Avar (menurunkan Bangsa Avar), Uauz (menurunkan bangsa Oghuz), Bizal, Tarna, Khazar, Janur, Bulgar (menurunkan bangsa Bulgar) dan Sawir (menurunkan bangsa Sabir)." (mereka inilah yang menjadi suku bangsa yang mendiami areal sekitar Laut Hitam dan Laut Kaspia). Dalam buku Ezekiel(27:14, 38:6), keturunan Togarmah adalah menunjukkan kepada bangsa Armenia atau Cimmerian. Bulgar (Bolgars atau proto-Bulgarians) adalah bangsa Turki yang mendiami Asia Tengah.

Menurut cerita tradisional dari bangsa Armenia dan Georgia, keduanya dan beberapa dari rakyat Caucasia adalah keturunan dari Togarmah (Armenia: Thorgom, Թորգոմ; Georgia: Thargamos, თარგამოს). Dimana Togarmah ini memiliki 2 anak yaitu Hayq yang menurunkan bangsa Armenia dan Kartlos yang menurunkan bangsa Georgia (Kartli/Sakartvelo)

Artikel disusun oleh Samsul Rizal Untuk artikel selengkapnya, klik link berikut : (Sejarah manusia)