Darth Vader
Templat:Spoiler Darth Vader sebenarnya adalah Anakin Skywalker yang terhasut bujukan Palpatine/Darth Sidious untuk masuk kedalam Dark Side. Sebagian besar badan Darth Vader adalah mesin karena sebelumnya Anakin terjatuh kedalam lava ketika melawan Obi Wan Kenobi, karena itu untuk dapat membuatnya bertahan hidup, organ-organ tubuhnya yang rusak diganti dengan mesin. Dia juga salah satu pendiri Galactic Empire. Darth Vader meninggal pada akhir Episode VI, ketika beberapa saat setelah dia terkena Force Lightning Darth Sidious untuk menyelematkan anaknya, dia memutuskan untuk membuka topengnya yang berarti akan membuatnya meninggal untuk melihat anaknya, Luke Skywalker, dengan matanya sendiri.