Piala Uber

Kejuaraan beregu bulu tangkis wanita
Revisi sejak 18 Mei 2010 11.40 oleh Tjmoel (bicara | kontrib) (kolom)

Piala Uber adalah kejuaraan bulu tangkis internasional untuk nomor beregu putri yang diadakan setiap dua tahun sekali. Nama kejuaraan ini berasal dari nama Betty Uber, bekas pemain bulu tangkis dari Inggris.

Berkas:UberCup.jpg
Piala Uber

Piala Uber yang pertama kali diadakan pada tahun 1956. Pada tahun tersebut, turnamen ini diikuti oleh 11 negara. Sepanjang sejarahnya, hanya lima negara yang pernah menjadi juara: Republik Rakyat Cina, Amerika Serikat, Jepang, dan Indonesia serta Korea Selatan . Piala Uber awalnya diadakan setiap tiga tahun sekali, namun sejak tahun 1984, diadakan setiap dua tahun sekali bersama dengan Piala Thomas, kejuaraan beregu untuk putra yang dimulai lebih awal pada tahun 1948.

Setiap tim peserta Piala Uber terdiri dari lima orang/pasangan (terdiri dari 3 tunggal dan 2 ganda). Juara bertahan Piala Uber saat ini adalah Korea Selatan, yang berhasil mengalahkan China 3-1 di partai final di Kuala Lumpur.

Juara

. Runner up Republik Rakyat China

. Runner up Republik Rakyat China

  • 1998 di Hongkong dimenangkan oleh Republik Rakyat Cina
  • 2000 di Kuala Lumpur, Malaysia dimenangkan oleh Republik Rakyat Cina
  • 2002 di Guangzhou, Republik Rakyat Cina dimenangkan oleh Republik Rakyat Cina
  • 2004 di Jakarta, Indonesia dimenangkan oleh Republik Rakyat Cina
  • 2006 di Sendai dan Tokyo, Jepang dimenangkan oleh Republik Rakyat Cina
  • 2008 di Jakarta, Indonesia dimenangkan oleh Republik Rakyat Cina

. Runner up Indonesia

  • 2010 di Kuala Lumpur, Malaysia dimenangkan oleh Korea Selatan

. Runner up Republik Rakyat China

Pranala luar