Kancing batu-api

Revisi sejak 9 Juli 2010 01.47 oleh Athrion (bicara | kontrib) (WikiCleaner 0.99 - ProyekWiki disambiguasi - Mari bergabung !)

Kancing batu-api atau senapan sundut (Bahasa Inggris: flintlock) adalah istilah untuk semua senjata api yang berdasarkan mekasnime penyulutan mesiu dengan batu api. Istilah ini juga bisa diaplikasikan kepada mekanisme itu sendiri. Pertama kali diperkenalkan pada tahun 1630, kancing batu api secara cepat menggantikan teknologi pengapian senjata api yang lebih awal, seperti mekanisme matchlock (kancing sumbu) dan wheel lock (kancing roda). Mekanisme penyulutan kancing batu api terus berlanjut digunakan selama dua abad, sampai digantikan oleh mekanisme percussion cap (mekanisme yang tahan air), dan kemudian terakhir menggunakan sistem selongsong peluru di awal pertengahan abad ke-19 sampai masa sekarang ini. Model senjata kuno Amerika tahun 1840 adalah senjata api tipe kancing batu api terakhir yang diproduksikan untuk militer Amerika [1] walaupun ada bukti bahwa kancing batu api usang ditemukan dalam awal permulaan Perang sipil di Amerika, selama awal tahun pertempuran, prajurit Tennessee (Konfederasi) telah memiliki 2.000 senjata kuno kancing batu api yang sedang dalam perbaikan. Walaupun secara teknologi sudah usang, senjata api tipe kancing batu-api telah mengalami masa kejayaannya kembali diantara para pengguna senjata dengan bubuk mesiu hitam dan banyak senapan kancing batu-api bagus dan pistol yang masih diproduksi pada saat ini.

Sebuah senjata berburu flintlock dari abad ke-18, dengan potongan flintlock yang hilang.

Kekurangan dari mekanisme penyulutan senjata api ini adalah cenderung macet dalam keadaan cuaca lembab/basah dan juga mengeluarkan asap saat menyulut senjata yang membuat binatang buruan terkejut dan lari sebelum puluru sampai [2]. Karena itu dengan cepat digantikan oleh mekanisme percussion cap karena mekanisme ini terbukti lebih tahan cuaca lembab dan tidak mengeluarkan asap saat proses penyulutan senjata terjadi [3].

Mekanisme kancing batu-api

Lihat pula

Referensi

  1. ^ Flayderman's Guide to Antique Firearms and Their Values Edisi ke-7, oleh Norm Flayderman Krause Publications tahun 1998
  2. ^ Ricketts, H, Firearms (London, 1962)
  3. ^ Alexander Forsyth Penemu mekanisme Percussion Cap dalam Encyclopedia Britannica