Boulder City

kota di County Clark, Nevada, Amerika Serikat
Revisi sejak 17 Oktober 2010 21.49 oleh Luckas-bot (bicara | kontrib) (bot Menambah: et:Boulder City)

Boulder City merupakan sebuah kota di Kabupaten Clark, Nevada, Amerika Serikat. Terletak 20 mil dari Kota Las Vegas. Menurut sensus 2000 populasinya 14.966 jiwa, dengan Departemen Perencanaan Komprehensif Kabupaten Clark memperkirakan populasi 16.206 jiwa pada 1 Juli 2007.[2].

Kota Boulder City, Nevada
Letak Boulder City di Kabupaten Clark, Nevada
Letak Boulder City di Kabupaten Clark, Nevada
NegaraAmerika Serikat
Negara bagianNevada
Pemerintahan
 • WalikotaRoger Tobler (Libertarian)
Luas
 • Total202,7 sq mi (524,9 km2)
 • Luas daratan202,66 sq mi (524,8 km2)
 • Luas perairan0,04 sq mi (0,1 km2)
Ketinggian
2.510 ft (765 m)
Populasi
 (1 Juli 2007)[1]
 • Total16.206
 • Kepadatan77,9/sq mi (30,1/km2)
Zona waktuUTC-8 (PST)
 • Musim panas (DST)UTC-7 (PDT)
Kode ZIP
89005-89006
Kode area telepon702
Kode FIPS32-06500
GNIS0858617
Situs webhttp://www.bcnv.org/

Boulder City dibangun tahun 1932 oleh Biro Reklamasi sebagai perumahan bagi pekerja yang membangun Bendungan Hoover. Dirancang oleh arsitek Saco Rienk DeBoer. Penjualan alkohol, keanggotaan dalam persatuan dan segala bentuk perjudian dilarang di kota itu. Biro tidak menyerahkan kontrol atas kota hingga 1958. Boulder City secara resmi ditetapkan tanggal 4 Januari 1960, dan dewan kota memilih apoteker Robert N. Broadbent sebagai walikota pertama.

Penjualan alkohol baru dibolehkan tahun 1969.

Geografi

Boulder City terletak di 35°56′24″LU,114°53′8″BB (35.940127, -114.885443)[3].

Menurut Biro Sensus Amerika Serikat, kota ini memiliki luas 202.7 mil persegi (524.9 km²), dimana, 202.6 mil persegi (524.8 km²) berupa daratan dan 0.04 mil persegi (0.1 km²) (0.01%) berupa perairan. Jumlah ini meletakkan Boulder City sebagai kota terbesar di Nevada menurut luas daratan dan ke-35 di AS, tapi memiliki kepadatan kecil sekitar 78 orang per mil persegi.

Boulder City mempertahankan larangan pertumbuhan, dibatasi hingga 120 bangunan per tahun. Hotel juga dilarang lebih dari 35 kamar. Larangan ini disebutkan dalam peraturan kota Bab 11, Bagian 41.

Gereja

Layanan

Tempat menarik

Pranala luar

  • Official Boulder City website

Catatan kaki