Kepulauan Barat Daya

kepulauan di Indonesia
Revisi sejak 8 Desember 2010 14.00 oleh Alexbot (bicara | kontrib) (r2.5.2) (bot Menambah: nl:Barat Daya-eilanden)

Kepulauan Barat Daya terdiri dari sekelompok pulau yang termasuk dalam wilayah Provinsi Maluku, Indonesia. Sesuai dengan namanya, kepulauan ini terletak di sebelah barat daya Ambon, ibu kota Maluku. Wetar adalah pulau terbesar di kepulauan ini.

Kepulauan Barat Daya — bersama dengan Timor, Nusa Tenggara, Sulawesi, dan sebagian besar kawasan Maluku — merupakan bagian dari Wallacea, sebuah kelompok pulau Indonesia yang terpisah dari dasar Benua Asia dan Australia oleh perairan dalam. Frekuensi curah hujan termasuk musiman dan dipengaruhi muson. Sebagian besar kawasannya ditumbuhi hutan tropis kering dedaunan lebar. Kepulauan Barat Daya, bersama dengan Timor, Kepulauan Leti, and Alor, ditetapkan sebagai kawasan ekologi hutan deciduous Timor dan Wetar.