Jeongjong dari Joseon

Revisi sejak 8 Desember 2010 23.06 oleh TjBot (bicara | kontrib) (r2.6.4) (bot Menambah: en:Jeongjong of Joseon; kosmetik perubahan)


Raja Jeongjong dari Joseon (1357–1419), lahir Yi Bang-gwa, ganti nama menjadi Yi Gyeong, merupakan raja ke-2 Joseon atau Dinasti (Chosun) (1399–1400). Ia merupakan putra kedua pendiri dan raja pertama dinasti, Raja Taejo.

Jeongjong dari Joseon
Hangul
정종
Hanja
定宗
Alih AksaraJeongjong
McCune–ReischauerChŏngjong
Nama lahir
Hangul
이방과
Hanja
李芳果
Alih AksaraI Bang-gwa
McCune–ReischauerI Panggwa

Dilahirkan pada tahun 1357 sebagai Yi Bang-Gwa, ia merupakan seorang perwira militer yang bijaksana, murah hati, berani dan berbakat. Selama masa akhir kejayaan Dinasti Goryeo, Jeongjong mengikuti ayahnya, Yi Seonggye, terjun ke dalam berbagai perang. Ketika ayahnya menjadi raja di tahun 1392, ia menjadi pangeran.

Raja Taejo memiliki 2 istri-yang pertama, melahirkan 6 putra termasuk Jeongjong, meninggal sebelum Raja Taejo dimahkotai. Istri kedua Taejo, melahirkan 2 orang putra. Raja menyayangi putra bungsunya, yang ibunya merupakan istri kedua Taejo. Perdana Menteri Jeong Do-jeon juga mendukungnya sebagai pewaris tahta, menimbulkan kekecewaan para pangeran lainnya. Di tahun 1398, putra kelima Raja Taejo, Yi Bang-won, yang kemudian menjadi Raja Taejong, memimpin sebuah kudeta dengan banyak pejabat militer dan membunuh kedua saudaranya, Perdana Menteri Jeong, dan banyak lagi dari anggota faksinya. Yi Bang-won pertama-tama berusaha menunjukkan bahwa ia tidak berniat menduduki tahta, kemudian memberi dorongan kepada abangya Jeongjong (yang juga merupakan yang tertua kemudian), menjadi putra mahkota. Raja Taejo sedih dan mengbadikasikan dirinya karena jijik, dan Jeongjong menjadi raja di tahun berikutnya, 1399. Di tahun yang sama ia memindahkan ibukota kembali ke Kaegyeong, ibukota Goryeo yang lama.

Di tahun 1400, sebuah konflik pecah antara Yi Bang-won dan abangnya, Yi Bang-gan. Pasukan Yi Bang-won menyerang dan mengalahkan pasukan Bang-gan, dan Bang-gan dikirim ke pengasingan bersama dengan keluarganya. Jenderal Bak Bo, yang menghasut Bang-gan untuk melawan Bangwon di eksekusi. Raja Jeongjong, mengetahui yang berakting sebagai raja di dalam kerajaan adalah adiknya Bangwon, menunjuknya sebagai putra mahkota dan mengabdikasikan dirinya beberapa hari kemudian.

Ia merupakan seorang administrator yang cakap dan bijaksana meskipun masa pemerintahannya yang singkat diwarnai oleh pertumpahan darah di antara keluarga kerajaan. Ia melarang segala macam pasukan pribadi atas nasihat Putra Mahkota Bangwon. Ia wafat di tahun 1419, dan dimakamkan di dekat Gaeseong.

Keluarga

  • Ayah: Raja Taejo (태조)
  • Ibu: Ratu Sin-ui dari klan Anbyeon Han (신의왕후 한씨)
  • Selir-selir:
  1. Ratu Jeongan dari klan Gyeongju Kim (정안왕후 김씨)
  2. Selir Kerajaan Nobel Seong dari klan Chungju Ji.(성빈 지씨)
  3. Ji Suk-ui (숙의 지씨)
  4. Ki Suk-ui (숙의 기씨)
  5. Mun Suk-ui (숙의 문씨)
  6. Lee Suk-ui (숙의 이씨)
  7. Yun Suk-ui (숙의 윤씨)
  8. Wanita istana Gimae (시비 기매)
  • Keturunan:
  1. Pangeran Deokcheon (덕천군), Putra Pertama Selir Kerajaan Nobel Seong dari klan Ji.
  2. Pangeran Dopyeong (도평군), Putra Kedua Selir Kerajaan Nobel Seong dari klan Ji.
  3. Pangeran Uipyeong (의평군), Putra Pertama Ji Suk-ui.
  4. Pangeran Seonseong (선성군), Putra Kedua Ji Suk-ui.
  5. Pangeran Imseong (임성군), Putra Ketiga Ji Suk-ui.
  6. Pangeran Sunpyeong (순평군), Putra Pertama Ki Suk-ui.
  7. Pangeran Geumpyeong (금평군), Putra Kedua Ki Suk-ui.
  8. Pangeran Jeongseok (정석군), Putra Ketiga Ki Suk-ui.
  9. Pangeran Murim (무림군), Putra Keempat Ki Suk-ui.
  10. Pangeran Jungui (종의군), Putra Tunggal Mun Suk-ui.
  11. Pangeran Jinnam (진남군), Putra Tunggal Lee Suk-ui.
  12. Pangeran Sudo (수도군), Putra Pertama Yun Suk-ui.
  13. Pangeran Imeon (임언군), Putra Kedua Yun Suk-ui.
  14. Pangeran Seokbo (석보군), Putra Ketiga Yun Suk-ui.
  15. Pangeran Jangcheon (장천군), Putra Keempat Yun Suk-ui.
  16. Puteri Hamyang (함양옹주), Putri Tunggal Ji Suk-ui.
  17. Puteri Sukshin (숙신옹주), Putri Tunggal Ki Suk-ui.
  18. Puteri Incheon (인천옹주), Putri Tunggal Yun Suk-ui.
  19. Puteri Deokcheon (덕천옹주), Putri Pertama Wanita Istana Gimae.
  20. Puteri Goseong (고성옹주), Puteri Kedua Wanita Istana Gimae.
  21. Puteri Sangwon (상원옹주), Putri Ketiga Wanita Istana Gimae.
  22. Puteri Jeonsan (전산옹주), Putri Keempat Wanita Istana Gimae.
  23. Puteri Haman (함안옹주), Putri Kelima Wanita Istana Gimae.

Nama Lengkap Anumerta

  • Raja Jeongjong Gongjeong Euimun Jangmu Onin Sunhyo Korea Yang Agung
  • 정종공정의문장무온인순효대왕
  • 定宗恭靖懿文莊武溫仁順孝大王

Lihat Pula

Didahului oleh:
Taejo
Daftar Penguasa Korea
(Dinasti Joseon)
1399–1400
Diteruskan oleh:
Taejong