Presiden Republik Arab Mesir dipilih untuk jabatan Kepala Negara Mesir. Di bawah Konstitusi Mesir, seorang Presiden juga menjabat Komandan Tertinggi untuk angkatan bersenjata dan kepala Eksekutif pemerintahan Mesir.

Presiden Republik Arab Mesir
رئيس جمهورية مصر العربية
Standar Presiden Mesir
Petahana
Hosni Mubarak

sejak 14 Oktober 1981
KediamanIstana Abdeen, Kairo, Mesir
Masa jabatanEnam tahun, dapat diperbaharui
Dibentuk18 Juni 1953
Pejabat pertamaMuhammad Naguib
Situs webwww.presidency.gov.eg

Presiden Mesir yang pertama adalah Muhammad Naguib. Ia adalah salah satu pemimpin Revolusi Mesir 1952 dan mulai menjabat posisi pada tanggal 18 Juni 1953, hari dimana Mesir dideklarasikan sebagai republik.

Presiden Mesir yang keempat dan juga yang sedang menjabat adalah Hosni Mubarak. Hosni menjabat periode pertamanya pada tanggal 14 Oktobet 1981 dan pada saat ini sedang menjabat periode kelimanya. Sampai saat ini, tidak ada batasan konstitusional tentang berapa periode seseorang dapat menjabat sebagai Presiden.

Lihat pula