Konsili Konstantinopel I
Konsili Konstantinopel I merupakan salah satu Konsili Ekumenis yang membahas tentang apa yang boleh diimani Gereja sejak semula dan apa yang tepat dalam bidang moral, liturgi, dan hukum[1]. diselenggarakan di Konstantinopel pada tahun 381.[2] Konsili ini diadakan oleh Kaisar Teodosius I dan dihadiri oleh 50 uskup dari Gereja Timur.[1] Konsili ini diadakan untuk mengutuk Arianisme dan Masedonianisme yang menyangkal keilahian Roh Kudus.[1] Selain itu, konsili ini juga melengkapi rumusan Pengakuan Iman Nicea.[1]