Naskah-naskah Elefantin

Naskah-naskah Elefantin adalah kumpulan naskah berupa akta, kontrak, dan surat yang ditemukan di Elefantin.[1] Elefantin merupakan tempat pemukiman bangsa Yahudi yang ada di satu pulau kecil di Sungai Nil.[1] Letaknya di perbatasan sebelah selatan Mesir.[1] Naskah-naskah ini dituliskan di atas papirus dengan memakai bahasa Aram. Bahasa Aram pada waktu itu adalah bahasa yang lazim dipakai di Persia, termasuk Mesir.[1] Naskah-naskah Elefantin memberikan banyak informasi yang dapat membantu kita untuk bisa memahami konteks pekerjaan Nehemia dan Ezra.[1] Kedua tokoh ini telah menunjukkan pengabdian yang tinggi dalam menjaga agar agama dan budaya Yahudi tetap murni meskipun ada banyak pengaruh asing yang datang dan pada naskah-naskah elefantin inilah terdapat contoh-contoh pengaruh asing yang ada.[1] Adanya naskah-naskah ini juga memperlihatkan bahwa orang-orang Yahudi yang tinggal di Elefantin menganut agama yang bersifat sinkretis sama halnya dengan orang-orang Yahudi di Palestina pada masa pra-pembuangan.[1] Rupanya ada banyak dari antara mereka yang memberi persembahan kepada ilah-ilah lain selain Allah (YHWH).[1] Sinkretisme seperti itulah yang dikecam Ezra dan Nehemia.[1]

Salah satu dari naskah-naskah elefantin


Referensi

  1. ^ a b c d e f g h i {id} David L.Baker, John J.Bimson. 2004. Mari Mengenal Arkeologi Alkitab. Jakarta: BPK Gunung Mulia. Hlm. 172-73.