Orhan

Sultan ke-2 Kesultanan Utsmaniyah

Orhan I adalah Puteranda Sultan Osman I. Orhan I, menaklukkan Nikaea tahun 1331 dan Nikomedia tahun 1337 dan mendirikan ibukota di Bursa. Pada masa pemerintahannya, Sultan Orhan I merombak struktur pemerintahan, memodernisasi militer, dan memperkenalkan mata uang baru.

Orhan I

Beliau menikahi Theodora, puteri Pangeran Yohanes VI Kantakuzenos dari Bizantium. Tahun 1346, Orhan secara terbuka mendukung Yohanes VI dalam usahanya menggulingkan Kaisar Yohanes V Paleologos. Ketika menjadi kaisar (1347-1354), Yohanes VI mengijinkan Orhan menyerang Semenanjung Gelibolu yang kemudian memberikan Kesultanan Utsmaniyah benteng pertahanan pertama di Eropa.

Orhan meninggal tahun 1360 dan mewariskan kesultanan yang berkembang pesat kepada puteranya,Murad I.