John Mawe (1764 – 1829) adalah ahli mineralogi Inggris yang terkenal karena pendekatan praktis dari disiplin ilmunya.

John Mawe
Emas dan Permata - dari buku John Mawe tahun 1812 Travels in the Interior of Brazil
ilustrasi oleh James Sowerby[1]
Lahir1764
Derbyshire, England
Meninggal26 Oktober 1829
London, Inggris
Tempat tinggalLondon
Kebangsaan Britania Raya
Karier ilmiah
BidangMineralogi
InstitusiRGSC

Biografi

Mawe dilahrkan di Derby tahun 1764 putra Samuel Maw(e). Ibunya meninggal ketika ia berusia sepuluh tahun, ia dibesarkan oleh istri kedua ayahnya, Francis (kelahiran Beigton). Di usia awalnya ia kemungkinan menghabiskan waktunya selama lima belas tahun di lautan. Tahun 1970, ia menjadi kapten kapal dagang Trent, dengan perjalanan dagang ke St Petersburg[2].

Tahun 1793, Mawe magang pada tukang batu Derby bernama Richard Brown (1736–1816), dan menikahi anaknya, Sarah pada 1 November 1794.[2] Brown dan Mawe menjadi nama usaha eceran di Covent Garden tahun 1797 yang menjual berbagai barang dari marmer Derbyshire yang dihasilkan pabrik di Derby. Mawe menjadi manajer dari usaha ini. Usaha ini dimulai sejak 1794. Diagram geologi dari strata Derbyshire yang dibuat dari mineral-mineral Derbyshire diperkirakan semua dibuat oleh White Watson namun saat ini juga ada perkiraan bahwa sebagian dari benda itu yang tersimpan di Museum Derby sebenarnya buatan Mawe & Brown.[3]

Sekitar akhir abad ia melakukan perjalanan ke hampir semua tambang di Inggris dan Skotlandia, mengumpulkan mineral untuk koleksi raja Spanyol.[4] Tahun 1800 ia memiliki toko fluorit Royal Museum di Matlock Bath, yang mana melalui agennya ia terlibat sengketa dengan Thomas Pearson terkait tambang-tambang di sekitarnya.[5]


Referensi

  1. ^ (Inggris) Travels in the Interior of Brazil, Mawe, John; 1812
  2. ^ a b (Inggris)Torrens, H.S. (2004). "Mawe, John (1766–1829), mineralogist and dealer in minerals" (HTML). Dictionary of National Biography (2004). Oxford University Press. Diakses tanggal 2007-11-22. 
  3. ^ (Inggris) Torrens, Hugh S. (Winter 1992). "Early life ... of John Mawe" (PDF). Buttetin of the Peak District Mines Society. 11 (6): 5. Diakses tanggal 6 May 2011. 
  4. ^ (Inggris) Woodward, B.B. (1894). "Mawe, John (1764–1829), mineralogist" (HTML). Dictionary of National Biography Vol. XXVII. Smith, Elder & Co. Diakses tanggal 2007-11-21. 
  5. ^ (Inggris) Further notes on the history of phosgenite and matlockite from Matlock, England, Peter S. Burr in the Mineralogical Record, January 1994, diakses 21 November 2007