Desainer huruf

Revisi sejak 28 Oktober 2011 15.45 oleh Jfkjaya (bicara | kontrib) (←Membuat halaman berisi ''''Desainer huruf''' atau perancang rupa huruf / ''typeface designer'' adalah sebuah profesi seseorang yang merancang / mendesain rupa huruf (''typeface''). Biasan...')
(beda) ← Revisi sebelumnya | Revisi terkini (beda) | Revisi selanjutnya → (beda)

Desainer huruf atau perancang rupa huruf / typeface designer adalah sebuah profesi seseorang yang merancang / mendesain rupa huruf (typeface). Biasanya desainer huruf bekerja di pabrik huruf (font foundry), namun ada juga yang bekerja secara mandiri lalu menjual lisensinya ke pabrik huruf. Dengan perkembangan teknologi komputer dan percetakan, saat ini rupa huruf mengalami perubahan drastis. Jika dahulu rupa huruf berupa potongan logam dengan relief karakter huruf di atasnya, maka saat ini rupa huruf hanya berupa huruf digital. Rupa huruf digital inilah yang oleh pabrik huruf di distribusikan ke konsumer melalui internet atau CD/DVD.