STIE Trianandra Jakarta

universitas di Indonesia

'Sekolah Tinggi Ekonomi Trianandra memiliki kampus di JakartadanSurakarta. STIE Trianandra merupakan Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Pertama di Indonesia yang menggelar Combined Course Programme, yang menggabungkan penguasaan Ilmu ekonomi sebagai subyek mayor dan bahasa Asing sebagai subyek minor secara simultan. Program ini dilaksanakan karena tuntutan bisnis internasional yang mengharuskan setiap sarjana mampu berkomunikasi dengan para pemuka bisnis dalam dunia perdagangan dan kerjasama antar bangsa.

STIE Trianandra memiliki tradisi panjang untuk senantiasa bekerjasama dengan komunitas internasional. Sejak berdirinya, STIE Trianandra telah menjalin kerja sama dengan Hogeschool van Utrecht, salah satu University of Professional Education terbesar di negara Belanda dan Modern University for Humanities, Rusia. STIE Trianandra juga memperoleh bantuan tenaga ahli manajemen dari NMCP (Netherlands Management Cooperation Program) dan terus menjalin hubungan internasional dengan banyak perguruan tinggi, lembaga manajemen dan badan internasional lainnya di dunia.

STIE Trianandra Jakarta
 
Informasi
RektorDR.H.Bambang Marsono, MA.MSc.MBA, Ph.D.

Sejarah Berdiri

Didirikan pada 1992 oleh DR.H.Bambang Marsono MA, MSc, MM, MBA, PhD dan Prof.DR.Jasper J van der Klooster, pada awalnya merupakan kerjasama program MBA (S2) dengan Henley School of Economics dan Hogeschool van Utrecht, Belanda. Pada tahun 1995, STIE Trianandra berdiri dengan Strata Satu (S1) dan program Diploma Tiga (D3) dan di bidang Manajemen Akuntansi, serta program pasca sarjana Magister Manajemen(S2) dengan konsentrasi SDM, Pemasaran, Produksi & Keuangan. Perguruan tinggi ini mengalami kemajuan yang pesat hingga mendaptkan banyak pujian dari berbagai universitas di luar negeri. Namun dengan dilarangnya program MBA di Indonesia pada 1994 dan krisis ekonomi 1997, banyak program perguruan tinggi ini yang tidak terealisasikan. Namun kegigihan serta kualitas STIE Trianandra membuatnya tetap eksis dan dihormati hingga kini.

Kampus STIE Trianandra:

  • Kampus Utama Jakarta, Pondok Bambu, Jakarta Timur
  • Kampus A Jakarta, Jakarta Selatan
  • Kampus B Jakarta, Jakarta Selatan
  • Kampus C Jakarta
  • Kampus Utama Kartasura, Sukoharjo, Jawa Tengah