Ørland

Kotamadya di Trondelag, Negara Norwegia
Revisi sejak 30 Desember 2011 04.47 oleh Jay1279 (bicara | kontrib) (lambang .png ->.svg using AWB)

Ørland ialah sebuah kotamadya di Norwegia di provinsi Soer-Troendelag, Norwegia.

Lambang Ørland
Peta lokasi
Untuk pengertian lain silakan lihat Orland
Pelabuhan dan desa Uthaug serta pesisir utara Ørland

Kesibukan utamanya ialah Stasiun Udara Utama Ørland (dari Angkatan Udara Kerajaan Norwegia), pertanian, layanan umum, dan perdagangan. Industri-industri besarnya ialah perusahaan susu keju putih Tine serta pabrik seprai dan bantal-guling Mascot Høie. Brekstad, Uthaug, dan Opphaug ialah desa-desa utama di Ørland. Ørland menyatakan kedudukan kota pada 2006. Brekstad diputuskan sebagai kota.

Daya tarik utama ialah area Perlindungan Burung Konvensi Ramsar, daerah pesisir sendiri, Manor Austrått, ada sejak 1656 dan dengan sejarah yang diketahui dari 1000 M, dan ek Sessile tunggal dan satu-satunya (pailing utara di dunia, dikenal sebagai Austråtteika) di hutan yang berdekatan[1]; adan tentunya kubu menara kecil bersenapan 28 cm rangkap 3 dari PD II, yang kini terbuka untuk umum.

Mulut Trondheimsfjorden dengan semenanjung Ørland di kiri
Mercusuar Kjeungskjær, yang bisa disewa

Iklim

Ørland adalah wilayah dataran rendah dan agak berangin karena berbatasan dengan Laut Norwegia di barat dengan Trondheimsfjord dan Stjørnfjord di timur. Suhu rata-rata pertahun adalah 5,8 °C; Juli dan Agustus adalah bulan terpanas dengan suhu rata-rata perhari 13 °C, dan suhu berkisar di sekitar titik beku dari Desember hingga Februari. Rata-rata curah hujan tahunan adalah 1.048 mm, dengan Maret-Juni sebagai periode terkering. September dan Oktober adalah bulan paling basah.

Lambang

Lambangnya berasal dari masa modern (1979) - namun akarnya sudah lama: Diambil dari segel Putri Inger dari Oestraat.

Rujukan