Miss Earth Indonesia
Miss Indonesia Earth atau Putri Bumi Indonesia adalah kontes kecantikan di Indonesia yang berfokus pada kepedulian terhadap masalah kecantikan dan kelestarian lingkungan hidup. Kontes ini diselenggarakan oleh Yayasan Putri Bumi Indonesia. Slogan Miss Indonesia Earth adalah beauty and nature.
Miss Earth Indonesia | |
---|---|
Pembuat | Yayasan Putri Bumi Indonesia |
Negara asal | Indonesia |
Rilis asli | |
Rilis | 2007 – Sekarang |
Kontes yang menjadikan kecantikan dan kelestarian lingkungan hidup sebagai perhatian utama ini mengadakan audisi terbuka untuk menjaring kontestan remaja putri di Indonesia. Audisi tersebut akan memilih 20-30 orang peserta yang akan berkompetisi merebut 5 mahkota Miss Indonesia Earth, yaitu:
- Miss Indonesia Earth (Putri Bumi Indonesia)
- Miss Indonesia Earth - Air (Putri Udara Indonesia)
- Miss Indonesia Earth - Water (Putri Air Indonesia)
- Miss Indonesia Earth - Fire (Putri Api Indonesia)
- Miss Indonesia Earth - Eco-tourism (Putri Pariwisata Alam Indonesia)
Miss Indonesia Earth berhak untuk mewakili Indonesia di ajang Miss Earth.
Tugas
Para duta ini nantinya diharapkan dapat menjadi pembicara untuk masalah lingkungan hidup, tidak hanya Indonesia, namun juga isu-isu lingkungan yang tengah terjadi di dunia. Selain itu, Putri Bumi Indonesia / Miss Indonesia Earth akan mewakili Indonesia di ajang Miss Earth, di mana ajang tersebut berada di peringkat 3 dari 5 besar kontes kecantikan di dunia. Bersama lebih dari 100 orang peserta dari berbagai belahan dunia, Miss Indonesia Earth akan menyuarakan "Go Green! and Save Our Earth!" ke seluruh dunia.
Para Putri Bumi Indonesia, mempunyai misi yang sama yaitu berperan serta dalam memelihara lingkungan hidup dan merawat Bumi bersama seluruh Masyarakat di Mancanegara.
Para Putri Bumi sebagai Duta Lingkungan Hidup, ikut berperan dalam pelaksanaan “Awareness Program” yang telah digariskan dan sepakati oleh UNEP - UNFCCC, antara lain yang berhubungan dengan Pemanasan Global, Perubahan Cuaca, Bio-diversity, Energy Renewal, Kyoto Protocol dan CDM, Perlindungan Satwa, Masalah Air Bersih, Masalah Pencemaran Udara, Masalah Sampah dan Limbah, Masalah Pengerusakan Hutan, Masalah Kali / Danau Bersih dan Masalah di Laut ( Terumbu Karang ) sebagainya.
Peserta dan pemenang
Tahun | Miss Indonesia Earth | Miss Indonesia Earth - Air | Miss Indonesia Earth - Water | Miss Indonesia Earth - Fire | Miss Indonesia Earth - Eco-tourism |
---|---|---|---|---|---|
2007 |
|
Riska Afriyanti | Falicia Ineke | Ignatia Sabrina | Jamila Catheleya |
2008 |
|
Marcella Sugi | Paramita Mentari Kesuma | Risqina Kautsarrani | Fitri Yuliani |
2009 |
|
Sheila Purnama Bulan | Tiara Redjamat | Denize Chariesta | Grace Lasaroedin Lim |
2010 |
|
|
Nonie Maureen Sabrina | Febiyanti Kharisma | |
2011 | Tidak diselenggarakan | ||||
2012 | Chelsy Liven | Kastria S.E. Hutagaol | Nadya Ayu Amanta | Sonya Puspita Putri | Chintia Ratu |