Jam (alat)

instrumen yang mengukur berlangsungnya waktu
Revisi sejak 15 April 2013 01.07 oleh Addbot (bicara | kontrib) (Bot: Migrasi 86 pranala interwiki, karena telah disediakan oleh Wikidata pada item d:q376)

Jam adalah alat yang digunakan untuk menunjukkan waktu. Jam adalah salah satu penemuan paling tua.

Jam di Stasiun kereta api King's Cross, London.

Sejarah

 
Jam pembakaran zaman Cina.

Jam matahari, yang mengukur waktu dengan arah jatuhnya bayangan, sudah digunakan sejak zaman dahulu. Jam matahari yang dirancang baik dapat mengukur waktu dengan keakuratan menengah, dan jam matahari terus digunakan sampai pada zaman modern. Namun, keterbatasannya - matahari harus bersinar dan sama sekali tidak bekerja pada malam hari - membuat manusia menggunakan cara lain. Di India, Raja Jaipur, Jai Singh II membangun banyak instrumen dan jam matahari di observatorium di Jaipur, Varanasi, Ujjain, Mathura antara tahun 1724-1730. Ia sangat tertarik dengan astronomi dan perencanaan kota.