Skithia
Skithia (bahasa Yunani: Σκυθία, Skythia) adalah suatu daerah di Eurasia yang ditinggali oleh bangsa Skithia dari abad ke-8 SM sampai abad ke-2 M. Lokasi dan luasnya berubah seiring waktu.[1] Beberapa tempat yang disebut Skithia antara lain:
- Stepa Pontos-Kaspia: Kazakhstan, Rusia Selatan dan Ukraina (ditempati oleh bangsa Skithia sejak abad ke-8 SM.
- Daerah Kaukasus utara, meliputi Azerbaijan modern.
- Sarmatia, Ukraina, Belarusia, Polandia sampai ke Okeanos Sarmatikos[2] dikenal sebagai Baltik.
- Ukraina Selatan dan bagian bawah sungai Danube serta sebagian Romania, disebut juga Skithia Minor
Dalam mitologi cerita rakyat Indonesia, Aji Saka yang dipercaya membawa peradaban pertama di pulau Jawa dipercaya berasal dari wilayah Scythia yang memiliki nama Saka.
Referensi
- ^ Giovanni Boccaccio’s Famous Women translated by Virginia Brown 2001, hal. 25; Cambridge and London, Harvard University Press; ISBN 0-674-01130-9
- ^ Harry Thurston Peck, Harpers Dictionary of Classical Antiquities (1898) Oceanus Sarmaticus