Darmin Nasution
Dr. Darmin Nasution (lahir 21 Desember 1948) adalah Gubernur Bank Indonesia periode 2010-2013[1]. Periode yang lebih singkat ini karena ia meneruskan masa jabatan gubernur sebelumnya yakni Boediono yang sekarang menjadi wakil presiden. Sebelumnya, ia adalah deputi senior gubernur Bank Indonesia dan sempat menjadi Penjabat Pelaksana Tugas Harian Gubernur Bank Indonesia. Ia juga pernah menjabat sebagai Ketua Bapepam dan Lembaga Keuangan pada tahun 2005-2006 dan Direktur Jendral Pajak pada tahun 2006-2009.
Dr. Darmin Nasution | |
---|---|
Pelaksana tugas Gubernur Bank Indonesia | |
Masa jabatan 27 Juli 2009 – 1 September 2010 | |
Presiden | Susilo Bambang Yudhoyono |
Pengganti Petahana | |
Gubernur Bank Indonesia 15 | |
Masa jabatan 1 September 2010 – 23 Mei 2013 | |
Presiden | Susilo Bambang Yudhoyono |
Informasi pribadi | |
Lahir | 21 Desember 1948 Tapanuli, Sumatera Utara, Indonesia |
Kebangsaan | Indonesia |
Sunting kotak info • L • B |
Karier Eksekutif
- Gubernur Bank Indonesia
- Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia
- Direktur Jenderal Pajak
- Kepala Bapepam-LK
- Direktur Jenderal Lembaga Keuangan
- Asisten Menteri Koordinator Pengawasan Pembangunan dan Pendayagunaan Aparatur Negara
- Asisten Menteri Koordinator Produksi dan Distribusi
- Asisten Menteri Koordinator Industri dan Perdagangan
- Dirut LPEM-FEUI
Pendidikan
- S3 Paris-Sorbonne University (Paris I)
- S2 Paris-Sorbonne University (Paris I)
- S1 Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia
Catatan kaki
Pranala luar
- (Indonesia) Profil di TokohIndonesia.com
Jabatan pemerintahan | ||
---|---|---|
Didahului oleh: Miranda Gultom |
Gubernur Bank Indonesia 2009—2013 |
Petahana |