Pai

Revisi sejak 8 Juni 2013 09.38 oleh Addbot (bicara | kontrib) (Bot: Migrasi 1 pranala interwiki, karena telah disediakan oleh Wikidata pada item d:q13360264)

Pastei (bahasa Inggris: pie) adalah makanan yang terdiri dari kulit kue kering dan isi. Isi pastei dapat berupa buah, daging, ikan, sayur, keju, coklat, kustar, kacang, dan lain-lain.

Sepotong pastei apel

Pastei buah biasanya disajikan dengan es krim, disebut à la mode. Pastei daging Australia dianggap sebagai makanan nasional Australia, berisi daging sapi dan kuah kental (gravy). Hidangan khas Adelaide adalah pastei apung (pie floater).

Dalam film komedi, pastei sering digunakan untuk dilempar ke muka seseorang. Hal ini juga kadang dilakukan kepada politisi dan pesohor (celebrity), dan perilaku ini disebut pieing.

Lihat pula

Pranala luar