Li Qingzhao (Tionghoa Tradisional: 李清照; Tionghoa Sederhana: 李清照, pinyin: Lǐ Qīngzhào; Wade-Giles: Li Ch'ing-chao, pseudonim Yi'an Jushi (易安居士)) (1081–c. 1141) adalah seorang penulis dan penyair perempuan Dinasti Song.

Patung Li Qingzhao di Jinan.

Ia lahir di Zhangqiu dari keluarga pejabat dan ahli; ayahnya adalah kawan Su Shi. Untuk seorang perempuan berdarah biru, Li cukup ramah dan berpengetahuan.[1]

Sebelum menikah, puisinya sudah dikenal di antara kalangan elit. Pada tahun 1101, ia menikahi Zhao Mingcheng. Mereka tinggal di wilayah yang kini disebut Shandong. Setelah suaminya memulai kariernya, ia jarang ada di rumah, dan hal ini mendorong Li untuk menulis beberapa puisi cinta. Ia dan suaminya gemar mengumpulkan banyak buku. Mereka juga sama-sama menyukai puisi dan menulis puisi untuk satu sama lain. Selain itu, Mereka menulis tentang artefak perunggu Dinasti Shang dan Zhou.

Ibukota Song Utara di Kaifeng jatuh ke tangan Jurchen pada tahun 1126. Pertempuran juga berlangsung di Shandong dan rumah Li dibakar. Mereka berdua membawa lari banyak barang mereka dan menetap ke Nanjing selama setahun. Zhao meninggal pada tahun 1129. Kematian Zhao sangat mengguncang Li. Li harus mengamankan sisa koleksi mereka, sehingga ia mendeskripsikan kehidupan pernikahan dan pelarian dirinya dalam akhir kata karya suaminya yang diterbitkan setelah meninggal, Jin shi lu.

Li kemudian menetap di Hangzhou dan terulis menulis puisi serta merebitkan Jin shi lu. Menurut beberapa catatan kontemporer, ia menikahi seseorang yang bernama Zhang Ruzhou (張汝舟) yang memperlakukannya dengan buruk, dan Li menceraikannya dalam beberapa bulan.[2]

Saat ini hanya sekitar seratus puisinya yang masih ada. Untuk menghormatinya, sebuah kawah di planet Merkurius dan Venus dinamai darinya.

Catatan kaki

Referensi

  • Rexroth, Kenneth; Chung, Ling (1979). Li Ch'ing-chao: Complete Poems. New York: New Directions.

Pranala luar

Templat:Link GA