Klagenfurt am Wörthersee

Revisi sejak 9 Mei 2007 09.05 oleh YonaBot (bicara | kontrib) (robot Adding: bar:Klångfurt)

Klagenfurt (bahasa Slovenia Celovec) ialah ibukota negara bagian Karintia (bahasa Jerman Kärnten; bahasa Slovenia Koroška), di Austria, di bantaran sungai Glan. Terletak di 46°37′N 14°19′E / 46.617°N 14.317°E / 46.617; 14.317. Pertama kali dihuni pada abad ke-12, kini memiliki penduduk sekitar 90.000.

Klagenfurt di Karintia
Klagenfurt di Karintia
Lindwurm Brunnen di pusat Klagenfurt

Merupakan tempat liburan dengan pegunungan di selatan dan utara, sejumlah taman dan serangkaian 23 kastil di daerah pinggirannya. Di musim panas kota ini ialah tempat untuk festival Altstadtzauber (Sihir Kota Tua), Kontes Ironman dan Ingeborg Bachmann Preis, hadiah untuk sastra Jerman.

Kota Tua dengan pusatnya "Alter Platz" (Lapangan Tua) ialah pemandangan menarik. Landmark khasnya ialah Wörthersee, danau Alpen yang terhangat di Eropa, Lindwurm Brunnen (air mancur lindorm), dan Kastil Hochosterwitz di dekatnya, kastil yang dibentengi di bukit yang tinggi yang hanya bisa dicapai melalui jalan spiral menaik ang dibentengi dengan serangkaian gerbang.

Di sini juga terletak Universitas Klagenfurt dan Bandara Klagenfurt. Di antara institusi pendidikan Austria lainnya, ada juga gimnasium non-klasik Slovenia.

Penduduk terkenal di sini ialah Josef Stefan, Robert Musil dan Ingeborg Bachmann.