Andrawina
Banquet dalam terjemahan bahasa indonesia berarti perjamuan. Sedangkan arti banquet adalah pelayanan suatu acara yang sudah dipesan dan direncanakan sebelumnya melingkupi pelayanan makanan-minuman, ruangan dan kelengkapan peralatan yang dibutuhkan dalam waktu tertentu.
Sejarah banquet dilatarbelakangi oleh kodrat manusia yang saling berinteraksi yang pada masa dahulu kaum Perancis, keluarga maupun kerabat kaisar yang sering kali menyelenggarakan acara berkumpul sambil makan dan minum bersama diantara kelompoknya masing-masing.
Pada Hotel, banquet memiliki bagian tersendiri dalam suatu susunan departement dan pada hotel besar biasanya masih dalam lingkup F&B Department. Departemen banquet memiliki peranan penting dalam hal pelayanan jasa penyelenggaraan acara yang diadakan oleh hotel. Banquet tidak jauh berbeda dengan restoran baik perlengkapan, peralatan serta tata saji yang disuguhkan, hanya saja banquet tidak menyediakan sajian secara permanen, melainkan diselenggarakan setelah adanya pihak pemesanan yang akan menyelenggarakan acara. Pelayanan pada banquet dimulai sejak pelanggan memesan tempat hingga akhir acara. Acara-acara yang dapat diselenggarakan oleh banquet department :
• Wedding Party (Pesta pernikahan)
• Birthday Party (Pesta ulang tahun)
• Anniversary Party (Pesta hari jadinya)
• Seminar, traning, konferensi dan rapat
• Theater dan bazaar
• Acara keluarga dan makan-makan bersama