99 Cahaya di Langit Eropa (film)
film Indonesia tahun 2013
99 Cahaya di Langit Eropa adalah film ke-40 Maxima Pictures. Drama satu ini diadaptasi dari buku penjualan terbaik berjudul sama karya Hanum Salsabiela Rais dan Rangga Almahendra.[4] Film ini mendapat pujian dari Presiden Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono saat pemutaran film perdana di Djakarta Theatre Tanggal 29 November 2013.[2]
99 Cahaya di Langit Eropa | |
---|---|
Sutradara | Guntur Soeharjanto |
Produser | Ody M Hidayat |
Ditulis oleh | Alim Sudio Hanum Salsabiela Rais Rangga Almahendra |
Berdasarkan | 99 Cahaya di Langit Eropa Karya Hanum Salsabiela Rais & Rangga Almahendra |
Pemeran | Acha Septriasa Abimana Aryasatya Raline Shah Nino Fernandez Dewi Sandra Marissa Nasution Alex Abbad |
Penata musik | Cahaya di Langit Itu – Fatin Shidqia[1] Cipt. Nukke Kusumadewi |
Penyunting | Ryan Purwoko |
Distributor | Maxima Pictures |
Tanggal rilis | 29 November 2013 (Premier)[2] 5 Desember 2013 (Rilis) |
Negara | Prancis Spanyol Austria Turki[3] |
Pemain
Pemain Utama
- Acha Septriasa sebagai Hanum Salsabiela Rais[4]
- Abimana Aryasatya sebagai Rangga Almahendra[4]
- Raline Shah sebagai Fatma Pasha[4]
- Dewi Sandra sebagai Marion Latimer[4]
- Alex Abbad sebagai Khan[4]
- Marissa Nasution sebagai Maarja[4]
- Nino Fernandez sebagai Stefan[4]
Penampilan Khusus
- Geccha Tavvara sebagai Ayse[4][3]
- Fatin Shidqia sebagai herself[4][3]
- Dian Pelangi sebagai herself[3]
- Hanum Salsabiela Rais sebagai herself[3]
Sinopsis
Kisah pengalaman sepasang mahasiswa Indonesia yang kuliah di Eropa. Bagaimana mereka beradaptasi, bertemu dengan berbagai sahabat hingga akhirnya menuntun mereka kepada rahasia Islam di benua Eropa.[5]
Karakter
- Hanum Salsabiela Rais : Diceritakan bila selama tiga tahun, Hanum dan suaminya, Rangga Almahendra, berjalan-jalan keliling Eropa untuk mengenal sejarah Islam di benua tersebut.[4]
- Rangga Almahendra setia menemani Hanum, sang istri, dalam mengenal Islam lebih dekat di sudut-sudut Eropa mulai dari Vienna, Paris hingga Istanbul.[4]
- Fatma Pasha sendiri merupakan karakter wanita muslim asal Turki yang ditemui Hanum saat berada di Austria.[4]
- Marion Latimer : Wanita tersebut merupakan seorang mualaf yang bekerja sebagai ilmuwan di Arab World Institute Paris.[4]
- Khan : Karakter beragama Islam India satu ini merupakan teman Rangga.[4]
- Maarja' : Karakter tersebut berkonflik dengan Rangga dan Khan karena perbedaan sudut pandang.[4]
- Stefan sendiri merupakan seorang atheis yang menjadi teman Rangga dan Hanum di kampus.[4]
- Ayse sendiri adalah anak dari Fatma yang diperankan Raline Shah.[4]