Rina Nose

pemeran perempuan asal Indonesia

Templat:Infobox artis indonesia Nurina Permata Putri atau yang dikenal dengan nama Rina (juga Rina Nose, Rina Sinden, Rina Jurnal dan Rina API) adalah artis sekaligus komedian Indonesia berdarah Sunda yang berasal dari kota Bandung. Ia terlahir dengan kembarannya yang bernama "Krisna".[1]

Profil

Rina dikenal sebagai sosok yang serba bisa. Apalagi ketika ia mulai mengenyam pendidikan di Sekolah Tinggi Seni Indonesia (STSI) Bandung. Ia termotivasi untuk belajar berbagai hal, terutama yang berhubungan dengan seni peran dan seni suara.

Salah satu keunikan Rina adalah bisa meniru berbagai suara. Misalnya, meniru penyanyi India, meniru suara laki-laki, dsb. Dalam hal tarik suara, Rina pernah mengikuti beberapa kontes, di antaranya Akademi Fantasi Indonesia (AFI), namun saat itu ia tidak sampai lolos ke Jakarta.

Di Bandung, Rina mengikuti berbagai kegiatan. Berkaitan dengan seni peran, Rina pernah bergabung dengan Laskar Panggung Bandung, dan pentas keliling Sumatera (Lampung, Jambi, Riau), membawakan drama “Muslihat Akbar” yang merupakan adaptasi dari “Tabib Gadungan” karya Mollier. Rina merasa bahwa untuk mendalami seni peran ia mesti mempunyai berbagai keahlian. Jadi, tak heran jika disela-sela kesibukannya ia masih menyempatkan untuk kursus menari dan model.

Pada awal Mei 2006, ketika dibuka Akademi Pelawak Indonesia (API) 3 di TPI, Rina mengikuti audisi bersama dua temannya, Zenal dan Junjun. Grupnya kemudian dikenal dengan nama Jurnal, yang merupakan kependekan dari tiga nama personilnya. Di Bandung Jurnal langsung lolos audisi dan menjadi perwakilan ke Jakarta. Hal ini disebabkan pula oleh kemampuan Rina yang multitalenta: bisa menyanyi, menari, dan akting.

Grup Jurnal terbilang sukses dalam API 3. Pada akhir September 2006, Jurnal kemudian terpilih sebagai Juara API 3, menyusul grup lain dari Bandung di tahun sebelumnya, yaitu SOS.

API 3 ternyata tidak sepopuler API 1. Jadi, meski menjadi juara, nama Rina belum banyak dikenal. Meski demikian, ia sering menerima tawaran order untuk menjadi presenter atau menyanyi. Jurnal pun masih dipentaskan meski hanya off air.

Sebelum mengikuti Superstar Concert, Rina pernah mengisi acara Komedi Putar, Seleb di TPI, dan beberapa order lainnya. Dan ternyata, namanya lebih dikenal justru ketika ia mengikuti kontes yang berhubungan dengan cita-citanya sejak kecil, yaitu menyanyi. Di Superstar, Rina membawa temannya dari Bandung, Ki Daus.

Event yang pernah diikuti : API 3 di TPI (2006) bersama grup lawak’nya JURNAL (Jujun, Rina, Zenal) = Juara Pertama, Super Star Show di INDOSIAR (2008) bersama soulmate’nya Ki Daus = Runner Up I, Super Seleb Show di INDOSIAR bersama soulmate’nya Ki Daus = Juara Pertama

Kehidupan pribadi

Setelah pernikahan pertamanya kandas, maka pada tanggal 12 Desember 2012 Rina menikah dengan Ridwan Feberani Anwar di Bali. Setelah pernikahannya yang singkat, maka pada tanggal 13 Mei 2013 Rina menggugat cerai suaminya dan pada tanggal 17 Juli 2013 Pengadilan Agama Jakarta Timur mengabulkan permohonannya dengan putusan verstek.[2]

Pendidikan

  • SMA Pasundan 2 Bandung
  • STSI

Sinetron komedi

  • Sketsa Tawa
  • Opera Van Java Musim 1- 3
  • Asing Star
  • Longser TPI
  • Komedi Putar TPI
  • Sitkom “SELEB” RCTI

Pembawa acara

  • NewAFI 2013 ( Indosiar )
  • Dangdut Academy Indonesia ( Indosiar )
  • AKSI ( Akademi Sahur Indonesia ) ( Indosiar )
  • Eat Bulaga! Indonesia ( SCTV )

Acara TV 

  • Buka-Bukaan ( RCTI )
  • DT3rong Show ( Indosiar )
  • Comedy Academy ( Indosiar ) - Juri
  • Street.com ( B-Channel )

Referensi

Pranala luar