Imperialisme budaya

dominasi budaya dalam imperialisme

Imperialisme budaya merupakan hegemoni ekonomi, teknologi dan budaya dari negara-negara industri yang akhirnya menentukan arah kemajuan ekonomi dan sosial serta mendefinisikan nilai-nilai budaya di dunia [1]. Dunia menjadi pasar budaya dimana terdapat kesamaan pengetahuan, mode dan musik yang diproduksi, dibeli dan dijual [1]. Selain itu, terdapat kesamaan ideologi, keyakinan politik, pandangan mengenai kecantikan dan makanan di dunia [1]. Teori yang dikemukakan oleh Herb Schiller ini menyatakan bahwa negara-negara Barat mendominasi media di dunia yang kembali memiliki efek powerful pada budaya Dunia Ketiga dengan cara memaksa mereka dengan pandangan-pandangan Barat dan akhirnya menghancurkan budaya asli mereka [2].

Imperialisme

Referensi

  1. ^ a b c (Inggris) Matti Sarmela. "What is Cultural Imperialism?" (PDF). Diakses tanggal 1 Mei 2014. 
  2. ^ (Inggris) "Cultural Imperialism". Diakses tanggal 1 Mei 2014.