Palidangan atau Ambin Dalam adalah ruang dalam yang merupakan ruang induk rumah Banjar yang berbatasan dengan ruang Panampik Basar. Pada Rumah Bubungan Tinggi ruang ini disebut juga ruang Panampik Panangah.

Pola umum denah rumah Bubungan Tinggi

Lantai Palidangan sama tingginya dengan ruang Panampik Bsara (tetapi ada juga beberapa rumah yang membuat lantai Panampik Basar lebih rendah dari lantai ruang Palidangan.

Karena dasar kedua pintu yang ada di Tawing Halat tidak sampai ke dasar lantai maka watun disini disebut Watun Langkahan.

Di dalam ruang ini terdapat tiang-tiang besar (berjumlah 8 batang) yang menyangga Bubungan Tinggi yang disebut Tihang Pitugur atau Tihang Guru.