07 Des adalah album musik karya Sheila on 7. Dirilis pada tahun 2002. Dengan hits single lagu Seberapa Pantas, Pria Kesepian dan Tunjukkan Padaku.

07 Des
Berkas:07 Des.jpg
Album studio karya Sheila on 7
Dirilis2002
GenreAlternative Rock, Pop rock
LabelSony BMG Indonesia
Kronologi Sheila on 7
Kisah Klasik Untuk Masa Depan
(2000)Kisah Klasik Untuk Masa Depan2000
07 Des
(2002)
Ost. 30 Hari Mencari Cinta
(2003)Ost. 30 Hari Mencari Cinta2003

Bila ada sebuah group band yang mampu menciptakan hattrick dalam angka penjualan album jutaan kopi. Itu adalah Sheila on 7. Tiga albumnya berturut turut terjual jutaan keping. Maka tak heran bila sebutan Million Coppies Band sangat identik dengan Sheila on 7. Album terakhir dari Sheila on 7 yang terjual jutaan kopi adalah album ketiga mereka yang bertitel “07 Des”. Album yang mengandalkan hits “Seberapa Pantas” ini dirilis bersamaan dengan album dua superband yang lain yaitu Jamrud dan Dewa. Populernya lagu "Seberapa Pantas" pun menarik minat sebuah PH untuk dijadikan sinetron, maka muncullah Sinetron Siapa Takut Jatuh Cinta yang pernah ditayangkan SCTV Pada Tahun 2002. Dan yang keluar sebagai pemenang album terlaris sepanjang periode 2002-2003 adalah album “07 Des” milik Sheila on 7 yang hingga kini total penjualannya mencapai 1,5 juta keping. Mungkin inilah album Sheila on 7 yang paling banyak memenangkan penghargaan-penghargaan bergengsi. Diantaranya meraih Empat Penghargaan AMI Awards 2002 termasuk penghargaan tertinggi Album terbaik. Meraih tiga penghargaan di SCTV Music Awards 2003 termasuk lagu paling ngetop untuk lagu “Seberapa Pantas”. Meraih Tiga Penghargaan di Anugerah Planet Muzik Malaysia 2003 termasuk kategori Group terbaik. Dan masih banyak lagi penghargaan yang lain. Dari seluruh albumnya hingga saat ini Sheila on 7 telah menjual lebih dari 7 juta keping cd dan kaset. Hingga kini pun mereka tetap menjadi band papan atas yang produktif dan berprestasi. Terakhir mereka meraih Best Album dalam Polling Musik Hai 2011 untuk album terbaru mereka “Berlayar”.


Daftar lagu

  1. Tunjukkan Padaku
  2. Hingga Ujung Waktu
  3. Seberapa Pantas
  4. Seandainya
  5. Buat Aku Tersenyum
  6. Saat Aku Lanjut Usia
  7. Mari Bercinta
  8. Terimakasih Bijaksana
  9. Takkan Pernah Menyesal
  10. Tentang Hidup
  11. Bapak-Bapak
  12. Percayakan Padaku
  13. Pria Kesepian
  14. Waktu Yang Tepat Untuk Berpisah

Lihat pula

Pranla luar