MD Animation

rumah produksi animasi di Indonesia
Revisi sejak 1 Januari 2015 16.05 oleh MDAnimation (bicara | kontrib) (Hapus film)

Pengalaman 20 tahun di dunia visual effect dengan berbagai judul film yang telah dihasilkan menjadi bekal MD Animation berkiprah di dunia animasi Indonesia. Sebagai bagian dari MD Entertainment, MD Animation dikenal sebagai pembuat serial animasi Adit & Sopo Jarwo yang telah tayang di MNC TV. Di akhir 2014 MD Animation akan memiliki 1 judul animasi lagi yaitu Tendangan Halilintar.

Logo MD Animation

MD Animation berkomitmen memberikan wadah bagi generasi muda kreatif dan animator-animator berbakat Indonesia. Dengan dibukanya sekolah animasi dan pusat pelatihan animasi MD Animation pada akhir 2014, MD Animation berusaha memberikan yang terbaik bagi animasi Indonesia.

Sejarah

Semua bermula dari Dana Riza dan Arnas Irmal yang telah lama berkecimpung di dunia animasi khususnya post production. Kemudian bertemu dengan Manoj Punjabi yang juga dikenal telah malang melintang di dunia film dan sinetron Indonesia. Visi dan tujuan yang sama membuat ketiganya sepakat untuk memulai era baru animasi Indonesia melalui MD Animation.

 
Excecutive Director, MD Animation
 
Managing Director, MD Animation
 
Operational Director, MD Animation

Serial Animasi

  • Adit & Sopo Jarwo

Sebuah kisah persahabatan dan petualangan diantara Adit, Dennis, Mitha, Devi, dan si Adel kecil. Mereka menghabiskan waktu bersama untuk meraih impian kemudian datanglah hambatan dari si licik duo Sopo & Jarwo. Salah paham dan perbedaan sudut pandang adalah pemicu "perseteruan" antara tim Adit menghadapi Sopo & Jarwo. Beruntungnya ada penengah bernama Haji Udin yang hadir kapanpun ada konflik diantara mereka. Nasehat-nasehat bijak dari Haji Udin untungnya bisa mendinginkan situasi diantara mereka.

  • Tendangan Halilintar

Dua kakak adik AKSA (9 th) dan WIDHI (7 th) menjadi sutradara dalam kisah ini.  Daya imajinasi mereka mampu membuat pertandingan action figure TIM GARUDA dan TIM SUPER menjadi pertandingan bola yang luar biasa. AKSA menjagokan TIM GARUDA. Di tangannya yang kreatif, TIM Garuda mampu berganti-ganti kemampuan dan jurus. Pertandingan dahsyat pun terjadi di berbagai tempat, situasi dan kondisi. TIM SUPER pun ternyata bukan tim biasa. Di tangan si kecil Widhi kadang keisengan  menjadi jalan keluar untuk menghadapi kreasi jurus kakaknya. TIM GARUDA tak pernah gentar menghadapi TIM SUPER. Muncul pula karakter protagonis DADANG menjadi pendamping TIM GARUDA dan WAJI sang antagonis yang menjadi provokator bagi TIM SUPER agar selalu harus menang.

Pertandingan seru dalam serial ini adalah film hasil kreasi imajinasi Aksa dan Widhi yg bercita-cita menjadi sutradara film. Serial Tendangan Halilintar memberikan pesan positif bagi penonton bahwa Kemenangan adalah milik kebaikan.

Penghargaan

 
Image on center
Adit Sopo Jarwo mendapat apresiasi dari dunia perfilman Indonesia setelah terpilih jadi 5 besar nominasi Film Animasi Terbaik di Festival Film Indonesia 2014.


 
Image on center
Kemudian di tanggal 11 Desember 2014, Adit Sopo Jarwo dinobatkan menjadi Film Animasi Terbaik di Anti Corruption Film Festival 2014.

Referensi