Anwar St. Pamoentjak

Anwar St. Pamoentjak adalah seorang aktivis olah raga, dan pejuang kemerdekaan Indonesia. Ia merupakan salah seorang pendiri dan sekaligus menjabat sebagai Ketua Umum Persib Bandung yang pertama sejak tahun 1933.[1]

Anwar St. Pamoentjak
KebangsaanIndonesia Indonesia
Dikenal atas- Pejuang kemerdekaan Indonesia
- Ketua Umum Persib Bandung pertama

Riwayat ringkas

Anwar St. Pamoentjak merupakan aktivis pemuda dan juga tokoh pergerakan kemerdekaan di kota Bandung. Bersama beberapa tokoh Sunda, seperti Ukar Bratakusumah, Djundjunan Setiakusumah, Raden Ema Bratakoesoema, dan Duyeh Suharsa, ia menghimpun para pemuda untuk menghadapi situasi setelah kekalahan Jepang dari sekutu dan setelah proklamasi kemerdekaan Indonesia pada tahun 1945.[1]

Ia juga dipercaya sebagai ketua Barisan Pelopor pada masa revolusi kemerdekaan setelah masuknya kembali Belanda dengan membonceng pihak sekutu. Setelah masa revolusi, Anwar aktif sebagai anggota DPRDS Bandung sebagai wakil dari Partai Republik Indonesia Merdeka (PRIM).[1]

Persib Bandung

Anwar St. Pamoentjak diangkat menjadi Ketua Umum Persib Bandung pada tahun 1933, setelah terjadinya peleburan beberapa klub yang ada di kota Bandung, seperti SIAP, Soenda, Singgalang, Diana, Matahari, OVU, RAN, HBOM, JOP, MALTA, dan Merapi, ke dalam satu perserikatan yang bernama Persib pada 14 Maret 1933. Sebelumnya di Bandung terdapat dua badan sepak bola, yaitu Persatuan Sepak bola Indonesia Bandung (PSIB) dan National Voetball Bond (NVB).[2]

Rujukan

  1. ^ a b c "Profil Singkat Anwar St. Pamoentjak" PERSIBhistory.com. Diakses 08-01-2015.
  2. ^ "Sejarah PERSIB 1933-1940" Situs Resmi PERSIB, 11-02-2013. Diakses 08-01-2015.