Wonokromo, Surabaya

kecamatan di Kota Surabaya, Jawa Timur
Revisi sejak 13 September 2005 12.31 oleh Hayabusa future (bicara | kontrib) (merapikan)

Wonokromo adalah nama daerah yang merupakan pusat wilayah Surabaya Selatan, ibu kota provinsi Jawa Timur, Indonesia.

Di sini terdapat Stasiun Kereta Api Wonokromo dan sungai yang bernama Kali Jagir dan bangunan pasar baru yang bernama DTC (Darmo Trade Center).

Meskipun begitu, lingkungan di sekitar Wonokromo masih terlihat kumuh, dikarenakan kurangnya penanganan akan bangunan liar para gelandangan dan pendatang yang dari luar Surabaya oleh pemerintah kota, sehingga sering terjadi tindakan kriminal dan pada waktu sore hari pun jalanan di sekitar Wonokromo pasti mengalami kemacetan.