Wikipedia:Warung Kopi (Kebijakan)/Arsip (Ags-07)

Revisi sejak 23 Agustus 2007 07.46 oleh REX (bicara | kontrib) (arsip < 16 Agustus 2007)


Pemungutan suara kelayakan artikel

Selamat pagi komunitas Wikipedia! Setelah diskusi komunitas selama kurang lebih satu bulan, ada dua kebijakan baru yang siap untuk pemungutan suara, yaitu:

dragunovadiscuss 18:08, 9 Agustus 2007 (UTC)

Saya mau tanya apakah sebenarnya sudah ditaruh di halaman pemungutan suara atau belum. Sepertinya belum ya ... Meursault2004ngobrol 15:55, 10 Agustus 2007 (UTC)
Maksudnya disini ya? Belum sih, tapi sekarang sudah. dragunovadiscuss 12:55, 11 Agustus 2007 (UTC)
Bukan, biasanya jadi kelihatan di halaman perubahan terbaru. Ditaruh di MediaWiki:Recentchangestext. Meursault2004ngobrol 14:35, 11 Agustus 2007 (UTC)
Oh. Ya, sudah ada di Templat:Daftardiskusi yang muncul di MediaWiki:Recentchangestext. dragunovadiscuss 05:19, 13 Agustus 2007 (UTC)
Tapi cuma diskusi dan bukan pemungutan suara. Meursault2004ngobrol 05:21, 13 Agustus 2007 (UTC)
Sudah ditambahkan. Tapi penempatannya agak maksa :D dragunovadiscuss 05:31, 13 Agustus 2007 (UTC)
OK, thanks. Yang penting sekarang kelihatan secara eksplisit. Meursault2004ngobrol 05:33, 13 Agustus 2007 (UTC)

Tentang pengembalian ke versi sebelumnya

Salam Sejahtera

Saya masih baru dengan wikipedia. Oleh karena itu selalu berusaha mempelajari kebijakan-kebijakan wikipedia.

Saya berprofesi sebagai pustakawan, saya sangat gembira dengan keberadaan wikipedia berbahasa Indonesia, sebagai sarana memperoleh informasi. Selain itu juga, wikipedia dapat menjadi sarana untuk menyebarkan informasi bermanfaat bagi banyak orang. Dengan begitu saya berupaya menyunting beberapa artikel sebisa saya, baik menambahkan informasi dalam artikelnya maupun menambahkan pranala luar supaya pembaca artikel dapat menelusur lebih jauh tentang topik yang dibaca.

Saya ingin diberi petunjuk terkait kebijakan penyuntingan. Saya pernah menyunting artikel tentang Desa dan artikel Demokrasi dengan cara menambahkan pranala luar. Tetapi kemudian, pranala luar dibatalkan atau tepatnya dikembalikan ke versi sebelumnya. Kemudian saya membaca kebijakan tentang penghapusan serta tentang pengembalian ke versi sebelumnya yang berketentuan apabila dikembalikan ke versi sebelumnya sebanyak tiga kali maka artikel tersebut akan dilindungi. Saya juga mengklik pembicaraan pada artikel Desa, agar bisa memperoleh keterangan lebih jauh, tetapi sayangnya tertulis keterangan Wikipedia tidak memiliki halaman dengan judul "Pembicaraan:Desa"

Saya minta petunjuk/keterangan kebijakan tentang apakah ada tips khusus dan rambu-rambu dalam hal penambahan pranala luar, sehingga apabila tidak sesuai dengan ketentuan, maka pranala luar yang ditambahkan memang mesti dibatalkan.

Mohon maaf juga kalau tulisan saya ini ternyata keliru penempatannya. Demikian pembicaraan ini saya tulis, dengan harapan memperoleh petunjuk.


Salam

Ahmad Subhan 07:02, 13 Agustus 2007 (UTC)

Artinya halaman pembicaraan artikel yang bersangkutan belum ada. Tidak apa-apa. Klik saja tab sunting dan masukkan komentar anda. Saya juga sudah melihat bahwa suntingan anda dikembalikan karena pranala-pranala yang anda masukkan itu ada forum. Sebab harus relevan pranala luar yang dimasukkan. Salam juga. Meursault2004ngobrol 10:16, 13 Agustus 2007 (UTC)


Salam kenal Bung Ahmad Subhan. Tentang penambahan pranala luar, anda juga dapat melihatnya di halaman Wikipedia:Pranala luar ini. Salam, Naval Scene 02:08, 14 Agustus 2007 (UTC)

Terima kasih atas petunjuk teman-teman Ahmad Subhan 04:06, 14 Agustus 2007 (UTC)