Warung Kopi - diskusi usulan baru   kirim topik baru

Bagian ini digunakan untuk mendiskusikan ide-ide dan usulan baru yang tidak berkaitan dengan kebijakan (lihat: Wikipedia:Warung Kopi (Kebijakan) untuk itu).

Ingat beri tanda tangan dan tanggal pada akhir pesan Anda dengan cara mengetikkan ~~~~. Harap menambahkan topik baru hanya di bagian bawah halaman ini.
Warung Kopi
Warung Kopi
Kebijakan
Kebijakan
Usulan
Usulan
Teknis
Teknis
Bahasa
Bahasa
Berita
Berita
Lain-lain
Lain-lain
Komunitas
Komunitas
Semua
Semua
Kembali ke atas
Kembali ke atas

Penggunaan splash screen untuk merayakan ulang tahun Wikipedia bahasa Indonesia

Status:     Selesai

 
Tampilan splash screen ulang tahun Wikipedia bahasa Indonesia. Desain nantinya bisa disesuaikan dengan situasi dan kondisi, tetapi tidak akan melenceng dari dasar ini.

Pada tanggal 30 Mei nanti Wikipedia bahasa Indonesia genap berusia 12 tahun, maka dari itu saya mengusulkan untuk menerapkan splash screen selama sehari penuh.

Cara kerja

Setiap pengguna yang masuk ke halaman Wikipedia akan dihadapkan dengan splash screen (desain lihat gambar), jadinya halaman Wikipedia akan ditutupi dengan halaman tersebut. Pengguna bisa melihat pesan yang ada dan jika sudah selesai tinggal menekan tombol "Klik untuk melanjutkan ke Wikipedia". Pesan ini hanya muncul sekali kunjungan ke halaman Wikipedia, jika pengguna mengunjungi Wikipedia untuk seterusnya maka halaman tersebut tidak akan tampil (jika kuki di penjelajah web-nya aktif).

Tujuan

Meningkatkan perhatian para pengguna Wikipedia untuk lebih aktif menggunakan Wikipedia dan berkontribusi di dalamnya. Nantinya di halaman tersebut akan ditampilkan video ucapan selamat ulang tahun untuk Wikipedia dari para pembaca, harapannya agar pembaca bisa meningkatkan kecintaannya terhadap Wikipedia. Selain itu untuk memberikan penegasan bahwa Wikipedia hadir untuk tujuan baik, menyebarkan pengetahuan bebas untuk semua orang.

-- Bonaditya (bicara) 15 Mei 2015 - 21:59 WIB

Suara

Pemberian suara berlangsung selama seminggu
  Komentar Baiklah, mungkin pranala dari konsensus ini akan ditampilkan di halaman tersebut untuk mempertegas bahwa ini bukan iklan. Terima kasih atas masukannya.   -- Bonaditya (bicara) 16 Mei 2015 - 17:11 WIB

Status

Penghapusan akun lama yang tidak aktif sekaligus usulan penggabungan akun lama tersebut ke akun baru

Tolong hapus akun saya yang lama: (Pengguna:Puguh Sbr. Alam) dan (Pengguna:Karsono Puguh Nindyo Cipto) karena saya sudah tidak memakai akun itu lagi. Sebagai gantinya, saat ini saya sering memakai akun (Pengguna:Karsono Puguh). Mungkin data akun lama saya yang sudah tidak saya pakai lagi bisa minta tolong digabungkan ke akun yang sering saya pakai saat ini tersebut agar tidak terlalu banyak akun mubazir yang ada di basis data Wikipedia saat ini. Atas perhatian dan tanggapan pengguna lainnya, saya ucapkan terima kasih. Karsono Puguh (bicara) 23 Mei 2015 02.47 (UTC)Balas

Halo @Karsono Puguh: Akun tidak dapat dihapus, secara teknis dapat dihapus oleh m:Steward tetapi tindakan ini dilarang. Untuk penggabungan akun, dapat dilakukan tapi untuk sementara ini belum dapat dilakukan menunggu perbaikan bug dari m:Single_User_Login_finalisation_announcement, mw:SUL finalisation. Salam.--AldNonBicara? 28 Mei 2015 14.32 (UTC)Balas

Kuching sebagai artikel pilihan

Saya agak masygul dengan masuknya Kuching sebagai Artikel Pilihan. Bagaimana mungkin artikel dengan banyak pranala merah dapat masuk kategori ini dan dimuat ? Lebih baik cari dari khazanah Artikel Bagus apabila tidak ada jadwal untuk minggu ybs. Kembangraps (bicara) 26 Mei 2015 06.48 (UTC)Balas

Saya juga sebenarnya kurang setuju. Namun saya lihat memang pada halaman pengusulannya semua memberi suara setuju, walaupun hanya beberapa pengguna yang memberi suara. Saya tidak sempat memberi suara, karena halaman pengusulannya sudah ditutup. Irvan Ary Maulana (bicara) 26 Mei 2015 11.36 (UTC)Balas
Sedangkan artikel usulan saya, Afrizal Malna, yang semua pranalanya biru tak banyak yang setuju, lantaran masih asing dengan sosok yang saya usulkan. Padahal, jika para pemberi suara sering membaca karya-karya puisi di media massa, sekarang ini, di ranah kesusastraan Indonesia ada sebutan tak resmi yakni Afrizalisme, di mana banyak penyair terpengaruh oleh gaya penulisan Afrizal Malna. Jadi, Wikipedia sebagai bukan tempat berdemokrasi, dalam hal ini sepertinya agak melenceng. Mestinya pengurus juga punya wewenang menentukan seperti halnya mengangkat editor dan peninjau. Terima kasih. Salam. Andriana Suke (bicara) {{gnt:Waktuttd|+7|WIB}} 26 Mei 2015 jam 22:25 WIB
Menurut saya, artikel Afrizal Malna belum memenuhi kriteria artikel pilihan dikarenakan artikelnya masih bisa dikembangkan lagi lebih luas. Hanya satu dua orang yang beralasan bahwa tokoh tersebut kurang dikenal. Namun secara keseluruhan belum setuju dikarenakan artikel tersebut masih berupa rintisan panjang, yang artinya masih bisa dikembangkan lagi secara luas. Coba lihat artikel Lie Kim Hok, dimana panjang artikel tersebut telah memenuhi kriteria artikel pilihan. Irvan Ary Maulana (bicara) 27 Mei 2015 02.53 (UTC)Balas
Lantas, ukuran pengembangan artikel yang mencapai maksimal sehingga layak menjadi AP itu yang seperti apa, Tuan Irvan Ary Maulana? Andriana Suke (bicara) {{gnt:Waktuttd|+7|WIB}} 27 Mei 2015 jam 11:15 WIB
@Andriana08:, telah saya sebutkan, coba lihat dan pelajari artikel Lie Kim Hok, yang juga seorang penulis. Di dalam artikel tersebut, terdapat banyak subjudul (jadi tidak hanya beberapa subjudul saja) yang setiap subjudulnya dibahas secara cukup panjang dan terperinci, juga terdapat cukup banyak referensi dari sumber terpercaya. Selain itu, terdapat gambar-gambar untuk memperjelas artikel tersebut (tidak hanya satu). Jika dibandingkan dengan artikel yang Anda buat tersebut, dapat disimpulkan bahwa artikel tersebut masih belum memenuhi kriteria artikel pilihan (menurut saya, artikel tersebut masih tergolong ke dalam artikel kelas awal, atau berupa rintisan panjang. Masih terpaut cukup jauh dengan artikel pilihan, terpisah dengan kelas C, B, artikel bagus, A, dan baru artikel pilihan). Coba kembangkan artikel tersebut, misalnya dengan memperinci kehidupan pribadinya, karena dalam artikel tersebut masih dibahas secara umum, belum secara khusus. Saya sarankan kembangkan terlebih dahulu hingga artikel bagus. Salam Irvan Ary Maulana (bicara) 29 Mei 2015 12.27 (UTC)Balas
Anda ramah sangat dalam menjawab pertanyaan saya, Tuan Irvan Ary Maulana. Terima kasih. Salam. Andriana Suke (bicara) {{gnt:Waktuttd|+7|WIB}} 29 Mei 2015 jam 19:48 WIB
Hehe, begitu ya. Anda juga cukup ramah. Bukankah semua orang itu pada dasarnya ramah. Oh ya, tak usah memanggil saya tuan, saya masih seorang pelajar SMP ini. Salam kenal sebelumnya   Irvan Ary Maulana (bicara) 30 Mei 2015 03.09 (UTC)Balas

Pemilihan pengurus dan birokrat tahun 2015 untuk kedua kalinya

Saya melihat bahwa pengurus di Wikipedia bahasa Indonesia bisa dikatakan sangat sedikit jumlahnya jika dibandingkan dengan pertumbuhan jumlah suntingan yang cukup signifikan. Jumlah pengurus saat ini ada 26 orang, namun hanya sedikit saja yang bisa aktif mengurusi Wikipedia. Maka dari itu saya berinisiatif untuk membuat pemilihan pengurus di tahun ini untuk kedua kalinya, tujuannya untuk menambah jumlah pengurus yang aktif. Selain itu, saya juga akan mengadakan pengusulan birokrat yang calonnya akan ditentukan nanti. Bagaimana menurut rekan-rekan sekalian? -- Bonaditya (bicara) 28 Mei 2015 - 20:03 WIB

  •   Setuju, Lihat Istimewa:Statistik, Pengguna terdaftar 698.074, Halaman konten atau artikel 359.655, Pengguna aktif saat ini 1.990, tapi pada saat bulan januari kemarin 2300+, Normalnya untuk setiap 10.ribu artikel ada satu pengurus jadi seharusnya kita sudah punya 35-36 pengurus. Tidak hanya itu pada saat ini Wikipedia Bahasa Indonesia hanya memiliki satu orang Birokrat tipe Teknis yaitu IvanLanin, tetapi IvanLanin sendiri saat ini tidak aktif (urusan pribadi di dunia nyata).--AldNonBicara? 28 Mei 2015 14.27 (UTC)Balas
  •   Setuju Saran saja, mungkin perlu mencari pengurus yang ahli di bidang artis/selebriti/penyanyi/bidang hiburan lainnya, karena bidang itu saya lihat banyak sekali disunting, tapi hampir tidak ada pengurus WPID yang ahli di bidang tersebut, sehingga artikelnya banyak yang tidak terurus. RaymondSutanto (bicara) 28 Mei 2015 16.30 (UTC)Balas
  •   Setuju: Selain sepakat dengan gagasan dari Tuan Pengusul, saya juga sepakat dengan saran Tuan Aldnonymous dan Tuan RaymondSutanto. Sedangkan saran saya, pengurus yang dimaksud adalah orang yang memiliki waktu cukup menangani persoalan yang disampaikan oleh kedua Tuan Pengurus tersebut. Terima kasih. Salam. Andriana Suke (bicara) {{gnt:Waktuttd|+7|WIB}} 29 Mei 2015 jam 01:58 WIB
  •   Setuju Sangat sepakat dengan saran dari Bonaditya Untuk seleksinya diambil dari pengguna yang aktif atau pengurus yang berkompeten di bidangnya Salam Kasih dari Tigor Agustinus Simanjuntak. 29 Mei 2015 04.24 (UTC)Balas

Jadwal

Saya mengusulkan jadwal pemilihan pengurus:

Tanggal Agenda
4 Juni 2015 Pendaftaran bakal calon dimulai
11 Juni 2015 Pendaftaran bakal calon ditutup
13 Juni 2015 Pengumuman hasil verifikasi calon pengurus
14 Juni 2015 Pengumuman calon-calon pengurus dan halaman tanya jawab di Warung Kopi dan media sosial
15 Juni 2015 Sesi tanya jawab dimulai
15 Juni 2015 Batas akhir konfirmasi calon
28 Juni 2015 Sesi tanya jawab berakhir
(berakhir pukul 23.59 UTC)
1 Juli 2015 Hari tenang
4 Juli 2015 Pemungutan suara dimulai
17 Juli 2015 Pemungutan suara selesai
(berakhir pukul 23.59 UTC)
20 Juli 2015 Pengangkatan pengurus baru oleh birokrat

Bagaimana tanggapan rekan-rekan sekalian? Mohon pendapatnya. -- Bonaditya (bicara) 1 Juni 2015 - 11:56 WIB

  Andriana Suke (bicara) {{gnt:Waktuttd|+7|WIB}} 1 Juni 2015 jam 12:13 WIB
Berkaca dari pengalaman yang sudah-sudah, menurut saya batas akhir konfirmasi calon itu perlu diperpanjang lagi. Ingat kasus tahun lalu (atau dua tahun lalu?), dimana ada (bakal) calon pengurus yang telat memberi konfirmasi sehingga gagal jadi calon. Saya usul batas akhir konfirmasi tanggal 18 Juni, tetapi batas akhir STJ tetap 28 Juni. Salam, SpartacksCompatriot (bicara) 1 Juni 2015 12.00 (UTC)Balas
Saya setuju dengan usulan mas Spartacks.--AldNonBicara? 1 Juni 2015 13.38 (UTC)Balas
Dalam membuat jadwal, saya mengikuti sistem pemilihan pengurus yang berlaku: "maksimal 2 hari (48 jam/15 Juni pukul 23.59 UTC) setelah halaman pemungutan suara dibuka (14 Juni) maka calon harus memberikan konfirmasi". Saya sebenarnya sependapat dengan jawaban bung SpartacksCompatriot, namun usul Anda tidak bisa diberlakukan saat ini karena harus melakukan revisi sistem pemilihan pengurus yang berlaku. Sebagai alternatif, saya akan memberitahu calon pengurus untuk melakukan konfirmasi melalui pesan ke halaman pembicaraan penggunanya. Bagaimana? -- Bonaditya (bicara) 1 Juni 2015 - 20:44 WIB
Wah saya kurang teliti juga melihat sistem yang berlaku. Ya sudah diberitahukan saja ke bakal calonnya secara masif, sistematis, dan terstruktur   SpartacksCompatriot (bicara) 2 Juni 2015 14.35 (UTC)Balas
Tandanya antara sebelum atau sesudah pemilihan ini harus ada usulan perubahan/perombakan sistem pemilihan yang lama.--AldNonBicara? 3 Juni 2015 03.55 (UTC)Balas

──────────────────────────────────────────────────────────────────────────────────────────────────── Benar sekali, mungkin setelah pemilihan pengurus ini berlangsung bisa diadakan perbaikan sistem pemilihan yang lama. -- Bonaditya (bicara) 3 Juni 2015 - 16:41 WIB

Daftar diskusi

Saya mau minta agar pranala Wikipedia:Daftar pilihan/Usulan mbok ya dicantumin lagi di Templat:Daftar diskusi donk soalnya sudah ada pengusulan baru lagi itu. Lagian kalo cuman sempet kagak keurus, kenapa pas kemaren-kemaren Kenrick kagak aktif & pengusulan GPnya berantakan kagak dicabut juga tuh pranala halaman pengusulan GP di templat tersebut. --Erik Fastman (bicara) 8 Juni 2015 07.38 (UTC)Balas

cara verifikasi kelayakan artikel?

MNC Entertainment tidak punya referensi sejak tahun 2008 tapi dibiarkan sampai sekarang. Namun artikel2 buluk yang juga tanpa referensi seperti Muhammad Habibie Siregar, Hotel puri nusantara, Hari Media Sosial sudah pasti langsung dihapus. Bedanya apa? Bagaimana kalau kita biarkan dulu artikel Muhammad Habibie Siregar, Hotel puri nusantara, dan Hari Media Sosial sampai tujuh tahun ke depan seperti MNC Entertainment? Mungkin suatu saat bisa layak. --Dina Oktavia (bicara) 9 Juni 2015 17.41 (UTC)Balas

@Dina Oktavia: w:en:Wikipedia:Other stuff exists.--AldNonBicara? 10 Juni 2015 16.10 (UTC)Balas

Wikipedia:Daftar pilihan

Apakah halaman tersebut dapat dipertahankan? Soalnya, proposal Pembicaraan Wikipedia:Daftar pilihan/Kriteria/Pemungutan suara dan Pembicaraan Wikipedia:Daftar pilihan/Sistem daftar pilihan/Pemungutan suara ditolak oleh komunitas. Hanamanteo Halaman pembicaraan saya 12 Juni 2015 15.30 (UTC)Balas

Kelihatannya orang yang mengutak-atik kriteria sekaligus yang mengadakan pemungutan suaranya (Arifin wijaya) sebetulnya sengaja melakukan itu biar ujung-ujungnya tuh proyek kacau. Dulu aja saya udah dituduh canvassing dengan alih-alih halaman dari Wikipedia bahasa Inggris padahal halaman Wikipedia:Penganvasan belum ada. Erik Fastman (bicara) 13 Juni 2015 04.26 (UTC)Balas
Sebenarnya, Arifin.wijaya memperbaiki Wikipedia:Daftar pilihan/Kriteria dan juga membuat proposal mengenai sistem dan kriteria daftar pilihan karena menurut saya, halaman tersebut merupakan sebuah proyek jangka panjang yang melibatkan banyak pengguna. Arifin.wijaya juga membantu Anda dalam proyek ini dan membuat halaman-halaman yang berkaitan dengan daftar pilihan. Hanamanteo Halaman pembicaraan saya 14 Juni 2015 08.24 (UTC)Balas

Nggak juga. Sebelum kriteria tersebut dibuat, ia bukannya membuat kriterianya tapi malah merengekannya ke Pengurus:

Baru pas kriteria tersebut dibikin (dengan masih hasil terjemahan Google Translate), ia baru mengurusi kriterianya. --Erik Fastman (bicara) 14 Juni 2015 10.25 (UTC)Balas

Maaf saya ikut nimbrung, bukannya saya 'merengek-rengek' ke pengurus tetapi saya ingin agar semua pengurus ikut campur dalam penentuan kriteria daftar pilihan. Saya sendiri sebetulnya tidak terlalu paham kriterianya soalnya kriteria tersebut dianggap memberatkan untuk semua pengguna WBI. Sebenarnya tujuan saya baik untuk membantu Anda dalam membuat proposal tersebut dan mengusulkannya ke pengurus. Arifin.wijaya mari bicara 15 Juni 2015 - 14:47 WIB

Bagian "Tahukah Anda" itu, Kawaisou (Menyedihkan)

Assalamu alaikum. Selamat malam. Kawan-kawan, ada yang mau ikut program Wikipedia:Tahukah Anda? Dulu, sewaktu Pengguna:Sentausa masih rajin, tiap bulan, artkel itu selalu diperbarui. Sekarang, jarang. Ada yang mau bekerjasama? Ada, cuma satu-dua. Itupun tidak istiqamah, tidak rajin. Ada yang mau ikut? Tapi tolong rajin, jangan baru-baru dirilis programnya, rajin. Giliran udah setahun-dua tahun? Tolong kawan2. --A.A.T. 'Dahler' Het Pontianaksch Volk 14 Juni 2015 14.08 (UTC)Balas

Saya siap membantu Anda. Kebanyakan dalam halaman Tahukah Anda kurang informatif, cukup mengkhawatirkan. Irvan Ary Maulana (bicara) 15 Juni 2015 02.26 (UTC)Balas
Saya lihat juga @Hysocc: dan @Hanamanteo: dulu rajin. Ke mana dia?   --A.A.T. 'Dahler' Het Pontianaksch Volk 15 Juni 2015 03.02 (UTC)Balas
Saya siap membantu Anda. Mohammad Fadhel Irawan S. (bicara) 25 Juni 2015 16.11 (UTC)Balas