25 Juli 2015

Saya mendapatkan beasiswa Wikimania 2015 dan menghadiri konferensi Wikimania 2015 di Meksiko. Ada beberapa butir pelajaran yang ingin saya perlihatkan dan bagi dengan komunitas Wikipedia Indonesia:

  • Menggunakan data dari Wikidata di kotak info (infobox): Anda dapat menggunakannya seperti menggunakan sintaks Parser Functions atau menggunakan Lua. Contoh templat yang menggunakan ini ketika parameter tidak diberikan: :fr:Modèle:Infobox_Fromage.
  • Menampilkan grafik di Wikipedia telah dapat gampang ditampilkan dengan sintaks vega.js (dan ke depannya grafik tersebut dapat berupa grafik interaktif). Lihat: mw:Extension:Graph
  • Direktori Tool Labs oleh Hay (http://tools.wmflabs.org/hay/directory): sebuah direktori alat-alat Tool Labs dengan deskripsi, lokasi kode sumber, tag, dll.
  • Kebergunaan Wikimedia: Terdapat bukti bahwa editor teks wiki memiliki masalah kebergunaan (contohnya tidak dapat mengunggah berkas dari editor teks wiki yang mana orang-orang berharap sifatnya seperti editor WordPress). Yah, kita menertawakan video orang yang berusaha mengunggah gambar lewat editor teks wiki tersebut, namun tawaan tersebut sebenarnya tawaan yang sakit. Jadi, mereka (tim kebergunaan) sedang melakukan percobaan kebergunaan sebelum fitur-fitur dirilis. Lihat: https://etherpad.wikimedia.org/p/Usability_Testing
  • #100wikidays: seperti gerakan #100happydays, namun hal ini merupakan tantangan perorangan untuk membuat 100 artikel dalam 100 hari.
  • Video di Wikipedia: Mengunggah video di Wikimedia Commons akan menjadi lebih mudah dengan alat yang membantu mengonversikan video Anda ke format yang diterima oleh Commons secara otomatis.
  • The Wikipedia Library (Perpustakaan Wikipedia): Koleksi sumber referensi terbuka untuk setiap Wikipedia.
  • Wikimedia India: pelatihan suntingan perorangan (seseorang meminta untuk dilatih, seorang pelatih dari Wikimedia India dikirim ke tempatnya untuk melatih secara perorangan; hasilnya adalah jumlah kontributor aktif telah meningkat banyak).

Dan beberapa hal lainnya yang penting:

Wikimedia Asia Forum

Josh (Wikimedia Filipina) merasa bahwa gerakan Wikimedia dapat terbagi menjadi 6 daerah: Amerika Utara, Amerika Tengah dan Selatan, Eropa Barat, Eropa Tengah dan Timur, Afrika, dan Asia (+Australia). Dia juga merasa bahwa WMF memperlakukan daerah Asia sama seperti mereka memperlakukan daerah Amerika dan Eropa. Namun karena kondisi dan budaya orang-orang Asia itu berbeda, kita merasa bahwa kita harus diperlakukan agak berbeda. Contohnya, Wiki Loves Monument adalah acara suskses di Amerika dan Eropa, namun tidak terlalu sukses di Asia.

Selain itu, di Dewan Kepercayaan WMF barusan, tidak ada orang yang mewakili daerah Global South. Hal ini dapat diakibatkan karena pemberi suara dari negara-negara Asia sangatlah rendah dan apa yang dapat dilakukan di pemungatan suara selanjutnya adalah:

  • Mempromosikan lebih gencar tentang pemungutan suara ini, dan/atau
  • Menggerakkan para Wikimedia di Asia untuk mempromosikan wakil dari Global South (namun kami merasa tidak benar secara etis dengan opsi ini)

Saya bertanya dengan Wikimedian yang lain dan beberapa di antaranya melakukan kontes foto (Thailand melakukan Wiki Loves Earth; India melakukan Wiki Loves Food). Taweetham dari Thailand menyatakn bahwa hanya melakukan kontes foto meningkatkan jumlah foto bebas, namun tidak berpengaruh dengan jumlah kontributor artikel. Apa yang dia lakukan sekarang adalah mengharuskan kontribusi ke artikel selain hanya menyumbang foto.

Forum ini menyetujui ide Addis (Wikimedia User Group China) yang disebut Wikipedia Asian Month (Bulan Asia Wikipedia) yaitu pada November 2015, buatlah artikel-artikel tentang Asia namun bukan negara asal Anda, dan sebagai hadiahnya, Anda akan dikirim kartu pos dari negara yang berpartisipasi. Untuk Indonesia, hmm, sepertinya butuh bantuan dari dan butuh dibicarakan ke Wikimedia Indonesia.

Hackathon, Revision scoring as a service, ORES, dan Raun

Jadi di Wikimania ini, saya bergabung dengan Wikimania Hackathon, dan dipasangkan dengan Aaron Halfaker, seorang peneliti dari WMF yang melakukan penelitian di proyek Revision scoring as a service yaitu layanan yang dapat memprediksi apakah sebuah suntingan merupakan vandalisme atau bukan (dengan menampilkan nilai peluang)

Apa yang saya lakukan di sini sebenarnya sederhana: membantu dia mengimplementasikan dukungan bahasa Indonesia dengan mendaftarkan kata-kata kotor dalam bahasa Indonesia  . Selain itu saya juga mencari dan memasukkan beberapa perpustakaan (library) lainnya yang dibutuhkan untuk proyek ini. Setelah dia menghasilkan model dan melatih model tersebut, sayangnya prediksi model tersebut sangatlah buruk dan dia tidak tahu kenapa. Dia mengatakan bahwa ke depannya dia akan mencoba melihat ke pengembalian yang ditandai oleh FlaggedRevs.

Hal lainnya yang saya lakukan adalah mengintegrasi ORES (layanan daring yang memberikan nilai dari Revscoring) ke Raun! (contohnya pt.wiki) Sekarang untuk proyek-proyek yang didukung ORES, Raun akan menampilkan ikon api yang menunjukkan peluang suntingan tersebut merupakan vandalisme.

Menurut saya, proyek Halfaker ini sangatlah keren dan saya sangat berharap alat ini dapat mendukung Wikipedia bahasa Indonesia dan proyek-proyek sebangsanya (Wikibooks, Wikiquote, Wiktionary, Wikisource) dalam waktu dekat.

Salah satu alasan saya mengikuti ceramah ini adalah karena ini mengingatkan saya dengan WP:NOANON

Ceramah ini melihat apa yang terjadi ketika sebuah wiki memblokir penyuntingan dari pengguna anonim. Peneliti yang menyajikan ceramah ini menganalisis data suntingan sebelum dan sesudah wiki-wiki Wikia tersebut menonaktifkan suntingan anonim.

Hasilnya?

  • Perusakan
    • Suntingan yang menghapus kata-kata: turun 70%
    • Suntingan yang dibalikkan: turun 55%
  • Kualitas
    • Suntingan yang tidak dibalikkan: turun 30%
    • Indeks "PWR" (persistent word revision; revisi kata yang tetap ada di antara suntingan): turun 60%
  • Jumlah pengguna baru
    • Tidak terdampak banyak

Kesimpulan yang mereka ambil tentang apakah memblokir penyuntingan anonim itu hal yang baik atau buruk adalah bergantung pada biaya yang diperlukan untuk berpatroli dan membalikkan suntingan vandal tersebut.