Lempar cakram (bahasa Inggris: discus throw) adalah salah satu cabang olahraga atletik yang mengunakan sebuah kayu yang berbentuk piring bersabuk besi, atau bahan lain yang bundar pipih yang dilemparkan. Gaya dalam melakukan lempar cakram adalah gaya samping dan gaya belakang.[1] Olahrga ini mempergunakan tubuh yang sangat kompleks dengan menerapkan beberapa prinsip gaya centrifugal yang di kembangkan sejak fase persiapan, yaitu ayunan mendarat, loncat putar ke arah posisis, dan lemparan. Gerak teknik lempar cakram harus dilakukan secara berurutan dengan membutuhkan kemampuan teknik yang baik berdasarkan beberapa phase dalam mempelajari gerak teknik lempar cakram yaitu phase ayunan, phase memutar yang membutuhkan percepatan pada saat melakukan putaran, phase percepatan, phase, power position, phase pelepasan cakram dan tahapan akhir follow trought.[2]

Teknik

Memegang cakram

  • Bagi yang tangannya cukup lebar, cara memegang cakram dengan mcictakkan tcpi cakram pada Ickuk pertama clan jari-jarinya. Jari-jari sedikit renggang dengan jarak yang sama antara jari satu dengan lainnya. Cakram mcickat pada tclapak tangan tcpat pada titik bent cakram atau sedikit di belakangnya. Makin panjang jari-jarinya, makin mudah memegang cakram clan cakram dapat dipegang erat-erat.
  • Cara lain bagi yang memiliki tangan yang lebar aclalah scbagai berikut: jari tengah dan jari telunjuk berhimpit dan jari-jari lainnya agak renggang. Jika pada eara yang pertama pengerahan tekanan pada jari-jari yang terbagi sama, pada cara kedua ini tekanan diutamakan pada jari-jari yang herhimpitan tacii.Tekanan pada jari-jari min yang mengatur putaran cakram sewaktu lepas dan tangan.
  • Bagi yang jari-jarinya pendek can memegang cakram dilakukan scbagai berikut: posisi jari-jari sama dengan cara yang pertama, hanya letak tepi cakram lebih ke ujung jari-jari. Dengan sendirinya pegangan pada cakram tidak terlalu erat. Telapak tangan berarti berada di tengah-tengah cakram.[3]

Rujukan

  1. ^ Cahyono, Candra; Yarmani, Yarmani; Arwin, Arwin (2018-03-06). "MENINGKATKAN TEKNIK DASAR LEMPAR CAKRAM DALAM PROSES BELAJAR MENGAJARDENGAN MENGGUNAKAN MEDIA MODIFIKASI". Kinestetik : Jurnal Ilmiah Pendidikan Jasmani. 2 (1): 3. doi:10.33369/jk.v2i1.9180. ISSN 2685-6514. 
  2. ^ Sholafudin, Sofyan dan Roesdiyanto (2017). "Pengembangan Model Latihan Perphase dalam Teknik Dasar Lempar CakramGaya Circle untuk Atlet Lempar Cakram Pemula". INDONESIA PERFORMANCE JOURNAL. 1 (2): 64. ISSN 2597-3624 Periksa nilai |issn= (bantuan). 
  3. ^ Yuliatin, Enik; haryanto (2012-01-01). Mengenal Olahraga Atletik (Cabang lari dan lempar). Jakarta: PT Balai Pustaka (Persero). hlm. 64. ISBN 979-690-886-7.